BOLASPORT.COM – Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, berupaya ingin melakukan yang terbaik pada seri MotoGP Argentina 2022.
Jorgen Martin tak ingin kejadian sial yang menimpa pada dua balapan sebelumnya kembali terjadi pada balapan nanti di Sirkuit Termas de Rio Hondo.
Namun usaha Martin harus terkendala dengan masalah yang terjadi di luar kendali tim dan pembalap.
Seperti diketahui, Ducati menjadi satu-satunya tim pabrikan yang paling terdampak imbas kerusakan pesawat kargo MotoGP.
Kejadian itu menyebabkan keterlambatan pasokan logistik dan motor.
Masalah yang terjadi saat ini menjadi keprihatinan tersendiri bagi pembalap dan tim yang bermarkas di Borgo Panigale itu.
Baca Juga: Pol Espargaro Putus Asa karena Tidak Adanya Marc Marquez karena Ini
Melihat rekor balapan Martin saat mengaspal di Sirkuit Termas de Rio Hondo pada 2019 lalu bersama Red Bull KTM Ajo di Moto2.
Catatan kurang baik juga dicatatkan Martin, saat itu dia juga gagal finis.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar