BOLASPORT.COM - Persipura Jayapura membuka kemungkinan untuk kirim laporan ke FIFA terkait nasibnya yang harus turun kasta.
Persipura Jayapura dipastikan terdegradasi usai hanya mampu finish di posisi ke-16 Liga 1 2021-2022.
Dari 34 pertandingan, Persipura Jayapura hanya mampu mengumpulkan sebanyak 34 poin.
Namun apa yang terjadi sepertinya belum bisa diterima Persipura.
Tim berjuluk Mutiara Hitam bahkan meminta PSSI melakukan investigasi.
Baca Juga: Tiga Bulan Gabung Bali United dan Langsung Juara, Irfan Jaya: Alhamdulillah
Tepatnya yakni investigasi laga Persija Jakarta versus PSS Sleman, dan Barito Putera versus Persib Bandung pada laga pekan ke-34.
Seperti yang diketahui, dua laga tersebut yang mengantarkan Persipura turun kasta.
Keberhasilan PSS Sleman dan Barito Putera meraih poin membuat kemenangan Persipura saat melawan Persita menjadi sia-sia.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | tribun papua |
Komentar