BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya secara mengejutkan melepas striker lokal andalan mereka, Samsul Arif Munip.
Kepastian dilepasnya Samsul Arif disampaikan melalui unggahan di media sosial klub Persebaya pada Kamis (7/4/2022) malam WIB.
Penyerang berusian 37 tahun itu dipastikan tidak lagi memperkuat Persebaya di Liga 1 musim depan.
"Matur nuwun Samsul Arif. Terima Kasih untuk semua sumbangsih pada musim ini. Sukses selalu Cak Sul, sampai jumpa lagi," tulis unggahan klub.
View this post on Instagram
Kepergian Samsul Arif sendiri memicu reaksi kecewa dari pendukung klub berjuluk Bajol Ijo tersebut.
Tak sedikit pendukung yang menyayangkan dilepasnya striker yang sejatinya sudah tak lagi muda.
Maklum saja, Samsul Arif merupakan salah satu pilar penting Persebaya saat mengarungi Liga 1 2021.
Baca Juga: RESMI - Ramai Rumakiek Hengkang dari Persipura, Bakal Jadi Rebutan Tim-tim Liga 1
Pemain asal Bojonegoro itu pencetak gol terbanyak kedua tim dengan koleksi 11 gol.
Meskipun usianya hampir mendekati kepala empat, Samsul Arif masih sering menghiasi line-up Persebaya.
Dia mencatatkan tampil dalam 26 pertandingan dengan mengemas 1384 menit bermain.
Dengan demikian, Samsul Arif menjadi pemain ke-11 yang sudah angkat kaki dari klub kebanggaan arek Suroboyo.
Baca Juga: Shin Tae-yong Puji Peningkatan Signifikan Timnas U-19 Indonesia Usai Taklukkan Kyungil University
Sebelumnya, Persebaya juga gagal mempertahankan pemain-pemain inti mereka yang berhasil mengantarkan tim finis di peringkat kelima Liga 1 2021.
Mereka di antaranya Taisei Marukawa, Bruno Moreira, Reva Adi Utama, Ady Setyawan, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya hingga Ali Sesay.
Sejauh ini, Persebaya baru mengumumkan tiga pemain baru yakni Leo Lelis, Andre Oktaviansyah, dan Muhammad Zaenuri.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar