BOLASPORT.COM – Indonesia memastikan dua wakilnya akan turun pada partai puncak Korea Open 2022.
Mereka adalah Jonatan Christie pada nomor tunggal putra dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di ganda putra.
Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara beruntun dalam dua turnamen yang mereka ikuti.
Mereka juga sama-sama berhasil menjadi kampiun pada turnamen sebelumnya pada Swiss Open 2022.
Jonatan Christie sedang dalam kepercayaan dirinya setelah berhasil menunjukkan permainan yang solid.
Ketenangan dan kesabaran membuat permainan Jonatan lebih hidup dan mampu mengeluarkan performa terbaiknya di atas lapangan.
Baca Juga: Korea Open 2022 - Libas Wakil Denmark Weng Hong Yang Siap Hadang Jojo di Final
Terutama saat berhasil mengandaskan unggulan Thailand, Kunlavut Vitidsarn di babak perempat final.
Dua kali Jonatan sempat tertinggal, dua kali pula Jonatan bisa membalikkan keadaaan.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar