Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Hantui AC Milan, Juventus Perkuat Posisi 4

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 10 April 2022 | 05:50 WIB
Inter Milan sukses meraih kemenangan 2-0 atas Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia 2021-2022.
TWITTER.COM/EXRTHLINGODDITY
Inter Milan sukses meraih kemenangan 2-0 atas Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia 2021-2022.

BOLASPORT.COM - Inter Milan menghantui posisi AC Milan di klasemen sementara Liga Italia menyusul kemenangan atas Hellas Verona, sementara itu Juventus juga kian memperkuat posisi mereka di peringkat keempat.

Sebanyak tiga pertandingan membuka tirai giornata ke-32 Liga Italia 2021-2022.

Dari tiga pertandingan yang dimainkan, klub tenar, Inter Milan dan Juventus menjadi dua nama yang bermain di laga pembuka Liga Italia 2021-2022 pekan ini.

Namun, pekan ke-32 Liga Italia dibuka oleh laga antara Empoli dan Spezia.

Duel yang mengawali dimulainya pekan baru di Serie A musim ini tersebut berakhir tanpa pemenang.

Baik Empoli dan Spezia tidak bisa saling menjebol gawang dalam laga yang berlangsung di Stadio Carlo Castellani, Sabtu (9/4/2022) malam WIB.

Empoli dan Spezia harus puas berbagi angka setelah menyudahi laga dengan skor kacamata alias 0-0.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Real Madrid Menang, Sevilla Gemilang, Atletico Madrid Tumbang

Berlanjut pada laga berikutnya, giliran Inter Milan yang menjamu Hellas Verona di Stadion Giuseppe Meazza, tepat tiga jam pasca-laga Empoli kontra Spezia.

Inter Milan dalam motivasi tinggi untuk merapatkan jarak dengan rival sekota mereka, AC Milan, yang masih menguasai capolista.

Pasalnya, pada pekan sebelumnya, I Nerazzurri sukses menaklukkan juara 36 kali Liga Italia, Juventus dengan skor tipis 1-0.

Nicolo Barella merayakan gol ke gawang Hellas Verona bersama Joaquin Correa pada laga pekan ke-32 Liga Italia 2021-2022.
MIGUEL MEDINA/AFP
Nicolo Barella merayakan gol ke gawang Hellas Verona bersama Joaquin Correa pada laga pekan ke-32 Liga Italia 2021-2022.

Kali ini, tambahan tiga poin kembali diraih oleh pasukan arahan Simone Inzaghi ketika menjamu Hellas Verona.

Meski tidak mendominasi jalannya pertandingan, Inter sukses menjinakkan Hellas Verona dengan skor 2-0.

Dua gol tanpa balas yang bersarang ke gawang Verona semuanya tercipta di babak pertama.

Absennya Lautaro Martinez sebagai juru gedor utama tidak mengubah banyak jalannya permainan Inter mengingat duet Edin Dzeko dan Joaquin Correa bisa diandalkan oleh Simone Inzaghi.

Baca Juga: Hasil Liga Prancis - Trio MNM Kompak Cetak Hattrick, PSG Menggila dan Menang 6-1

Adapun dua gol kemenangan Inter atas Verona masing-masing disumbangkan oleh Nicolo Barella (menit ke-22) dan Edin Dzeko (30').

Berkat kemenangan itu, Inter kini menghantui posisi AC Milan dengan hanya berjarak satu poin di klasemen sementara Liga Italia.

AC Milan menguasai 67 poin, sementara Inter membayangi mereka di peringkat kedua dengan koleksi 66 poin, sama-sama memainkan 31 pertandingan.

AC Milan sendiri bertemu Torino dan baru bermain Minggu (10/4/2022) atau Senin pukul 01.45 WIB di Stadion Olimpico di Torino.

Sementara itu, musuh bebuyutan Inter, Juventus bertekad meraih hasil maksimal saat melawat ke markas Cagliari, Stadion Sardegna Arena, Sabtu (9/4/2022) atau Minggu dini hari WIB.

Kekalahan dari Inter pada pekan sebelumnya sudah membuat Massimiliano Allegri lempar handuk dalam perburuan scudetto musim ini meski laga masih menyisakan enam gameweek lagi.

Namun, Massimiliano Allegri realistis menetapkan target bagi I Bianconeri dengan membidik posisi empat besar di klasemen sementara Serie A.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Comeback Lawan Cagliari, Juventus Makin Mantap di Peringkat Empat

Target tersebut tidak muluk-muluk dan berhasil direalisasikan perlahan dengan kemenangan atas Cagliari.

Bermain di Stadion Sardegna Arena, Juventus menang dengan skor 2-1 atas Cagliari.

Sempat tertinggal 0-1 lewat gol Joao Pedro sejak menit ke-10, Juventus berhasil menyamakan kedudukan melalui Matthijs de Ligt di penghujung babak pertama.

Momen Dusan Vlahovic dijaga ketat oleh pemain belakang Cagliari dalam kemenangan 2-1 Juventus pada pekan ke-31 Liga Italia 2021-2022.
ALBERTO PIZZOLI/AFP
Momen Dusan Vlahovic dijaga ketat oleh pemain belakang Cagliari dalam kemenangan 2-1 Juventus pada pekan ke-31 Liga Italia 2021-2022.

Rekrutan baru mereka, Dusan Vlahovic, menjadi penyelamat Juventus berkat golnya pada menit ke-75 sekaligus mengantarkan timnya menang comeback 2-1 atas Cagliari.

Tripoin dari markas I Rossoblu membuat Juventus mantap di peringkat keempat dengan koleksi 62 poin dari 32 pertandingan.

Untuk sementara mereka berhasil meninggalkan AS Roma dan Lazio dengan keunggulan delapan dan dua belas angka di bawahnya.

Hasil Liga Italia 2021-2022 pekan ke-32:

Sabtu, 9 April 2022

  • Empoli 0-0 Spezia
  • Inter Milan 2-0 Hellas Verona (Nicolo Barella 22', Edin Dzeko 30')

Minggu, 10 April 2022

  • Cagliari 1-2 Juventus (Joao Pedro 10'; Matthijs de Ligt 45', Dusan Vlahovic 75')

Klasemen Liga Italia 2021-2022

Standings provided by SofaScore LiveScore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Legaseriea.it, SofaScore.com
REKOMENDASI HARI INI

Update Ranking BWF - Sabar/Reza Mantapkan Diri Jadi Deputi Fajar/Rian, 1 Lagi Raja Sudah Lengser

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136