Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Korea Open 2022 - Fajar/Rian Tumbang dari Wakil Korea Selatan

By Muhamad Husein - Minggu, 10 April 2022 | 15:06 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada semifinal Korea Open 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Sabtu (9/4/2022).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada semifinal Korea Open 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Sabtu (9/4/2022).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, gagal merengkuh gelar juara Korea Open 2022.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menelan kekalahan dari Kang Min-huk/Seo Sung-jae (Korea Selatan) pada laga final Korea Open yang digelar Palma Stadium, Suncheon, Korea Selatan, Minggu (10/4/2022).

Awalnya Fajar/Rian sempat membuka keunggulan dengan merebut kemenangan pada gim pertama.

Namun Kang/Seo mendominasi pada dua gim berikutnya. Fajar/Rian yang sempat memberikan perlawanan sengit akhirnya kalah dengan skor akhir 21-19, 15-21, 18-21.

Jalannya pertandingan

Kedua pasangan bertanding sengit pada awal gim pertama dengan mencetak poin secara bergantian.

Setelah bertemu skor kembar sebanyak tiga kali, Kang/Seo yang merebut keunggulan atas Fajar/Rian.

Mereka meninggalkan pasangan Indonesia dengan selisih dua poin pada 3-5. Permainan lalu berlangsung dengan tempo cepat.

Fajar/Rian yang berusaha mengejar belum bisa menyamakan kedudukan setelah Kang/Seo melesat.

Hingga akhirnya, Kang/Seo mengamankan interval gim pertama dengan meninggalkan Fajar/Rian 8-11.

Baca Juga: 'Tidak Ada yang Benar-benar Pasti Jadi Juara pada Thomas Cup 2022'

Pasca jeda, Fajar/Rian sukses mencetak poin beruntun dan menipiskan jarak menjadi 10-11. Setelah itu kedua pasangan bisa mencetak angka secara bergantian.

Kang/Seo lalu menahan laju Fajar/Rian dengan mencetak lima poin beruntun. Mereka melebarkan jarak keunggulan lagi menjadi 11-16.

Kali ini kesalahan dari Kang/Seo usai Fajar/Rian bisa melepaskan pukulan yang tak dapat dikembalikan.

Fajar/Rian kembali mencetak poin lewat permainan bola menyilang yang gagal diantisipasi pasangan Korea Selatan. Skor saat ini 15-16.

Dua smes keras dari Fajar yang masuk akhirnya membuka keunggulan untuk Indonesia. Pasangan Korea Selatan tertinggal 17-16. Balasan dari pasangan Korea Selatan akhirnya membuat skor imbang lagi.

Namun kesalahan dilakukan Kang/Seo dengan bola melambung keluar dua kali yang menyebabkan Fajar/Rian unggul.

Setelah menjaga keunggulan, bola tanggung dari pasangan Korea Selatan dimanfaatkan Rian melepaskan smes keras. Pasangan Indonesia menang di gim pertama 21-19.

Pada gim kedua, kesalahan demi kesalahan dilakukan pasangan Indonesia. Akibatnya mereka tertiggal hingga skor 0-3.

Fajar/Rian yang mengejar ketinggalan masih belum bisa menipiskan jarak ketinggalan dengan masih terpaut tiga poin pada 4-7.

Baca Juga: Silahkan Ambil Buku Catatan, Ahsan/Hendra Ajarkan Cara Bikin Lawan Cium Lantai Berurutan pada Korea Open 2022

Namun Kang/Seo melebarkan jarak lagi hingga keunggulan melesat ke interval gim kedua dengan skor 4-11.

Selepas jeda, Kang/Seo tak bisa menambah banyak poin. Mereka dikejar Fajar/Rian yang melesat menipiskan jarak ketinggalan menjadi 11-14.

Pasangan Korea Selatan lalu melebarkan jarak keunggulan lagi. Upaya Fajar/Alfian mendekat kali ini gagal.

Kang/Seo melesat dan mengamankan gim kedua mengalahkan Fajar/Rian dengan skor 15-21.

Masuk gim penentuan, duel sengit kembali tersaji. Kedua pasangan kembali kejar-kejaran poin hingga papan skor imbang mencapai 9-9.

Dua kesalahan beruntun dalam pengembalia lalu membuat Kang/Seo merebut keunggulan di interval gim ketiga 9-11.

Selepas jeda, Fajar/Rian sempat tertinggal dari Kang/Seon yang melebarkan jarak keunggulan.

Namun pasangan Indonesia kembali melesat menempel pasangan Korea Selatan dengan masih tertinggal 14-15.

Beberapa kesalahan dilakukan Fajar/Rian dalam pengembalian. Pasangan Korea Selatan memetik poin tambahan. 

Pasangan Indonesia sempat mengejar lagi, namun keunggulan Kang/Seon juga melesat dan berhasil mengamankan gim ketiga. Fajar/Rian kalah 18-21.

Baca Juga: Korea Open 2022 - Fajar/Rian Dapat Jimat ke Final Usai Selesaikan Ritual Kalahkan Wakil Malaysia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Seperti Valentino Rossi ke Jorge Lorenzo Dulu, Marc Marquez Beri Panggung ke Pecco Bagnaia untuk Pimpin Ducati Lebih Dulu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136