Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Vs Liverpool - Sikap Cuek, Kunci Liverpool Sukses Pepet Manchester City

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 10 April 2022 | 19:28 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp
TWITTER.COM/LFC
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp

BOLASPORT.COM - Kesuksesan Liverpool mempersempit selisih angka dengan Manchester City tidak lepas dari sikap masa bodoh yang diterapkan oleh tim itu. 

Persaingan titel juara Liga Inggris musim 2021-2022 kian sengit. 

Dua tim peringkat teratas di klasemen, Manchester City dan Liverpool, hanya berjarak satu poin. 

Padahal, pada Januari 2022, Manchester City nyaman menguasai tabel Liga Inggris dengan margin hingga 14 poin. 

Torehan 10 kemenangan beruntun Liverpool yang akhirnya membuat sikut-sikutan menuju garis finis Liga Inggris menjadi semakin seru. 

Juergen Klopp, pelatih Liverpool, mengatakan kunci kesuksesan timnya adalah bersikap cuek.

The Reds tidak mau ambil pusing ketika mereka tertinggal hingga 14 poin dari juara bertahan Liga Inggris tersebut. 

“Kami tahu kami tertinggal 14 poin, tetapi kami tidak peduli. Yang Liverpool inginkan adalah memenangkan sebanyak mungkin poin hingga akhir musim,” kata Klopp, dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo. 

“Situasi itu tidak berubah hingga hari ini.” 

Juergen Klopp menyiratkan bahwa Liverpool tidak menjalani musim 2021-2022 dengan ambisi terlalu besar, karena tahu betul tentang ketatnya pertarungan di liga domestik. 

“Yang kami lakukan wajar. Betul, Liverpool mencoba juara. Hanya saja Liverpool bukan klub yang hanya memasang ambisi harus juara liga," katanya.

“Kami tidak bisa menjadi klub yang seperti itu, karena saingan kami sekelas Manchester City dan klub-klub lain. Kekecewaan kami akan sangat berat kalau kami gagal.” 

“Hal yang penting adalah mengejar target lolos ke Liga Champions, dan bersaing di Piala FA, Piala Liga Inggris, serta Liga Champions musim ini. Hal-hal semacam itu juga harus kami pikirkan.” 

“Untuk mencapai target semacam ini, Liverpool butuh momentum dan ritme. Yang kami lakukan adalah mendulang hasil dari situasi pada Januari, serta jangan sampai kami kewalahan.” 

Pelatih asal Jerman itu pun menyebut Liverpool melakoni pertandingan dengan fokus ke satu per satu laga. 

“Kalau memang selisih poinnya terlalu besar, ya sudah. Tugas kami adalah memperkecil margin itu. Namun, hal terpenting adalah Liverpool menang," ucap Klopp.

Manchester City tidak memenangi semua pertandingan mereka dan pada akhirnya raihan poin kami bisa mendekati poin mereka.” 

Baca Juga: Man City Vs Liverpool - Phil Foden Harap Stadion Etihad Masih Jadi Tempat Horor untuk Liverpool

“Progres seperti ini yang saya harapkan. Kami bangkit pada awal Januari 2022 dan mulai menang.” 

“Saya tidak berharap bisa memenangi semua pertandingan, tetapi untuk berusaha sebaik mungkin,” kata Klopp melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Liverpool Echo
REKOMENDASI HARI INI

Dicomeback Persib secara Dramatis, Pelatih Lion City Sailors: Sangat Kejam, Sulit Diterima!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X