BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, mengakui bersenang-senang saat berlomba pada MotoGP Americas 2022 lantaran terlibat duel dengan Marc Marquez.
Hal itu diucapkan setelah Fabio Quartararo menjalani balapan yang berlangsung di Circuit of the Americas (COTA), Texas, Amerika Serikat, Minggu (10/4/2022) waktu setempat.
Fabio Quartararo yang memulai balapan dari posisi ke-6 tampak kesulitan untuk menembus tiga besar.
Akan tetapi, pembalap Prancis itu mendapatkan hikmah dari kegagalan tampil kompetitif pada seri keempat MotoGP 2022.
Pasalnya, dia mendapat sensasi terlibat pertarungan sengit dengan Marc Marquez untuk merebutkan sebuah posisi.
Ini adalah kesempatan yang jarang dialami Quartararo, terlebih pada tahun lalu ketika Marquez sudah mulai comeback usai mengalami cedera tahun 2020.
Duel Quartararo vs Marquez terjadi ketika memasuki fase akhir balapan.
Mereka terlihat saling salip-menyalip untuk merebutkan posisi ke-6.
Baca Juga: Marquez Tak Perlu Menangi MotoGP Americas untuk Bikin Quartararo Waspada
Pertarungan tersebut kemudian dimenangkan Marquez yang berhasil finis ke-6 dengan Quartararo finis tepat di belakangnya.
Jarak antara Marquez dan Quartararo setelah memasuki garis hitam-putih hanya terpaut 0,143 detik.
Setelah selesai balapan, pembalap berjuluk El Diablo itu tampak mendapat kepuasan usai salip-menyalip dengan Marquez.
"Pada awal balapan saya mengalami masalah yang sama seperti di Argentina. Saya tidak punya banyak grip, tetapi saya bertahan dengan baik," kata Quartararo, dilansir BolaSport.com dari Motosan.
"Saya menjalani balapan yang bagus, saya bersenang-senang, terutama dalam pertarungan dengan Marquez."
"Meski kami banyak terlibat duel, posisi finalnya tidak terlalu buruk," tambahnya.
COTA merupakan salah satu lintasan yang belum dimenangi oleh Quartararo sejauh ini.
Pencapaian terbaik pembalap berusia 22 tahun itu berlomba di COTA adalah menjadi runner-up pada tahun lalu.
"Kami banyak belajar dari lomba ini daripada balapan yang saya menjadi pemenangnya," ungkap Quartararo.
"Pada suatu hari ketika kami mempunyai lebih banyak kekuatan, kami dapat mencoba untuk meraih kemenangan."
Baca Juga: Dikaitkan dengan Tim Honda, Fabio Quartararo Akui Akan Setia dengan Yamaha
"Bukan hanya berjuang untuk posisi ke-6, kami harus bisa bertarung untuk kemenangan."
"Tentu saja membuat frustasi untuk memulai sebuah balapan yang Anda tahu tidak bisa gapai kemenangan," tambahnya.
Setelah menjalani empat balapan pada MotoGP 2022, Quartararo total telah mengumpulkan 44 poin di dalam klasemen.
Juara dunia MotoGP 2021 itu tercatat menempati peringkat ke-5 dan terpaut 17 poin dari sang pemuncak klasemen, Enea Bastianini.
Peluang Quartararo untuk mempertahankan gelar masih terbuka lebar lantaran perlombaan MotoGP 2022 menyisihkan 17 balapan lagi.
Balapan selanjutnya akan berlangsung di Eropa dengan MotoGP Portugal 2022 di Sirkuit Portimao yang dijadwalkan pada 24 April mendatang.
"Portimao merupakan lintasan yang bagus bagi kami, tetapi bukan yang terbaik," tutur Quartararo.
"Jika saya bisa berada di posisi atas, itu akan menjadi 50:50, sementara Jerez akan menjadi trek yang bagus untuk sebuah duel," imbuhnya.
Quartararo pernah memenangi balapan di Sirkuit Portimao pada MotoGP Portugal 2021.
Dia juga tercatat pernah menang di Sirkuit Jerez pada MotoGP Spanyol 2020 dan MotoGP Andalusia 2020.
Baca Juga: MotoGP Americas 2022 - Quartararo Ungkap Dua Nama Favorit Pemenang di COTA
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar