BOLASPORT.COM - Karim Benzema kembali menjadi mimpi buruk bagi Chelsea setelah mencetak gol untuk membawa Real Madrid melenggang ke semifinal Liga Champions 2021-2022.
Sebelumnya, Karim Benzema juga menjadi penyebab kekalahan Chelsea pada leg pertama perempat final Liga Champions di Stamford Bridge dengan mencetak hattrick dalam kemenangan 3-1 Real Madrid.
Adapun pada pertemuan kedua di Stadion Bernabeu ini, Karim Benzema sukses mencetak gol krusial pada babak tambahan waktu untuk memastikan kemenangan Real Madrid.
Dalam laga yang berlangsung pada Rabu (12/4/2022) pukul 02.00 dini hari WIB ini, Chelsea sebenarnya berhasil menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 setelah Mason Mount menciptakan gol pada menit ke-15.
Chelsea juga mampu mendominasi jalannya pertandingan ketimbang Real Madrid.
Menurut statistik UEFA yang dikutip BolaSport.com, Chelsea memiliki penguasaan bola mencapai 57 persen.
Dari segi peluang, mereka mampu menciptakan tembakan 13 yang 7 di antaranya menuju ke gawang.
Sementara itu, Real Madrid hanya berhasil memproduksi 10 tembakan dengan 4 mengarah tepat sasaran.
Baca Juga: Susunan Pemain Real Madrid Vs Chelsea - Raja Gol The Blues Pimpin Misi Mustahil
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | twitter.com/optajoe, UEFA.com |
Komentar