BOLASPORT.COM – Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, melihat potensi dirinya pada balapan seri Eropa.
Fabio Quartararo tentunya ingin segera tampil konsisten setelah pada empat balapan yang dilaluinya berakhir kurang memuaskan.
Harapan itu muncul karena balapan MotoGP 2022 akan memasuki seri Eropa yang diawali dari Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal pada 22-24 April.
Quartararo kini bertengger di posisi lima klasemen dengan 44 poin, selisih 17 poin dari pemimpin klasemen, Enea Bastianini (Gresini Racing).
Seperti yang dikatakan Quartararo berulang-ulang kali terkait motornya yaitu kurangnya speed power sehingga membuatnya kesulitan untuk bersaing dengan pembalap dari pabrikan lain.
Benar saja, kekurangan YZR-M1 sangat terlihat pada sirkuit yang memiliki banyak trek lurus yang cukup panjang seperti pada GP Qatar, Argentina dan Americas.
Baca Juga: 'Jika Tak Ada Masalah Motor, Duel Marquez vs Bastianini Seharusnya Terjadi'
Mungkin hanya pada GP Indonesia saja yang bisa mengerti kekurangan kuda besi asal pabrikan Jepang itu.
Maka dari itu, Quartararo berharap segera tampil bagus dan konsisten pada balapan di Eropa.
Apalagi Quartararo juga punya kenangan manis saat berhasil menang pada GP Portugal musim lalu.
“Bagaimanapun, yang terpenting pada balapan di Eropa adalah datang ke sirkuit dengan sedikit lintasan lurus dan kami dapat bersaing dengan yang lain,” kata Quartararo dikutip dari Motorsport.
“Saya harap kami bisa membuat kemajuan karena jaraknya sangat besar dan itu tidak mudah,” ujar Quartararo.
Kini, Quartararo hanya ingin fokus menatap balapan seri Eropa dan memberikan yang terbaik.
Baca Juga: Motivasi buat Bastianini, Rider Ducati Juara MotoGP Saat Terakhir Kali Menang 2 Kali pada Awal Musim
Qurtararo menyadari bahwa Yamaha memiliki kekurangan pada kecepatan namun dia bisa mengambil celah lain pada balapan di Eropa nanti.
“Saat ini, tujuannya adalah untuk mencoba melakukan yang terbaik yang kami bisa. Kami tahu kami kekurangan kecepatan,”
“Tetapi pada balapan terakhir kami berhasil tampil cukup baik di beberapa lap pertama. Saya tahu bahwa sayangnya mesin tidak akan membantu kami,” tutur Quartararo.
“Saat ini memang benar bahwa kami hanya berada di sirkuit dengan banyak trek lurus,”
“Selain dari Indonesia, di mana kami meraih pole di tempat kering dan memiliki kecepatan untuk menang,” tutup Quartararo.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Portugal 2022 - Mampukah Enea Bastianini Lanjutkan Trend Positif?
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motorsport.es |
Komentar