BOLASPORT.COM – Raja pound-for-pound UFC, Kamaru Usman, menyatakan siap melawan siapapun untuk mempertahankan taktanya di kelas welter.
Kepastian itu dinyatakan Manajer Kamaru Usman, Ali Abdelaziz.
Kamaru Usman sendiri akan lebih dulu bertarung dengan Leon Edwards yang ditargetkan pada pertengahan tahun ini.
Jika Usman memenangkan pertandingan tersebut, satu nama bintang baru akan menjadi lawan selanjutnya bagi The Nigerian Nightmare.
Ya, dia adalah Khamzat Chimaev yang sudah semakin dekat dengan tembakan pertandingan gelar juaranya.
Baca Juga: Saling Usik, Jagoan Baru Ini Siap Adu Kekuatan dengan Khamzat Chimaev
Walaupun Chimaev juga dikabarkan akan lebih dulu diadu dengan petarung peringkat 1, Colby Covington.
Kemenangan besar pada akhir pekan lalu melawan Gilbert Burns, posisi Chimaev langsung loncat ke tiga besar.
Maka jika Usman dan Chimaev mampu menang terhadap lawan-lawannya itu.
Potensi pertarungan besar Usman vs Chimaev kemungkinan akan terwujud.
Tren positif Chimaev terus bergerak maju, meskipun begitu Usman siap melawan Chimaev setelah pertarungannya dengan Edwards.
Baca Juga: Walau Gagal Bersinar pada UFC 273, Khamzat Chimaev Tetap Dipuji Belal Muhammad
“Kamaru tidak akan pernah mengatakan tidak kepada siapa pun,” kata Abdelaziz tentang Usman dilansir dari MMANews via ESPN.
“Kami biasa mengejar orang-orang di kamar hotel untuk bertarung dengan orang-orang selama bertahun-tahun,” ujarnya.
“Jika UFC mengatakan itu masuk akal, dan itulah yang mereka inginkan. Tapi saya percaya orang yang tepat adalah Leon Edwards. Bagaimana anda bisa mengatakan tidak kepadanya?,”
“Tapi Khamzat masih sangat muda. Jika Anda ingin mengalahkan Khamzat, Anda melawannya sekarang,”
“Dia masih muda dalam olahraga ini, ingat dia hanya memiliki lima pertarungan. Tapi saya pikir ada eselon atas di divisi ini. Ada orang lain, dan kemudian ada Kamaru,” ujar Abdelaziz.
Baca Juga: Volkanovski Mau Jajah Kelas Ringan? Islam Makhachev Bilang 'Eits, Tunggu Dulu'
Chimaev berjanji untuk mengalahkan Usman jika dia mendapat pertandingan gelar juara dari UFC.
Meski begitu, Chimaev juga sebelumnya pernah menyebut bahwa Usman akan sulit dikalahkan karena juga memiliki gaya bergulat yang sangat bagus.
Apalagi Usman telah mengalahkan beberapa jagoan di kelas welter, termasuk tiga kemenangan beruntun saat melawan Gilbert Burns, Jorge Masvidal dan Colby Covington.
Usman merupakan petarung yang komplit dan telah berpengalaman, sedangkan Chimaev belum terbiasa dengan pertarungan besar.
Terlalu percaya diri malah akan membuatnya dalam bahaya, seperti pertarungan melawan Burns.
“Khamzat dalam satu atau dua tahun lagi, dia akan sangat, sangat sulit dikalahkan. Saat ini dia manusia biasa,” kata Abdelaziz.
“Saat ini, ini adalah keputusan besar. Apakah UFC ingin mendorongnya meraih gelar sekarang? Atau tidak sekarang?”
“Dana akan menempatkannya dalam pertarungan besar karena dia memiliki banyak hype,” tutup Abdelaziz.
Baca Juga: UFC Vegas 51 - Terhambat Skorsing 2 Tahun, Istela Nunes Ingin Unjuk Diri Sebenarnya
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar