BOLASPORT.COM - Ibarat buah jatuh tak jauh dari pohonnya, Cristiano Ronaldo Junior berhasil mencetak gol dan melakukan selebrasi seperti sang ayah. Hal itu dilakukan saat dia membela tim muda Manchester United kelompok umur 12 tahun.
Cristiano Ronaldo Junior akhirnya mencetak gol pertamanya untuk tim junior Manchester United.
Gol tersebut dicetak Ronaldo Jr pada saat membela tim U-12 Manchester United dalam pertandingan melawan Girones Sabat.
Ronaldo Jr mencetak gol kelima Manchester United dalam laga tersebut dengan melakukan tap in usai memanfaatkan tendangan bebas dari rekan setimnya.
Setelah berhasil mencetak gol, Ronaldo Jr pun langsung melakukan selebrasi.
Uniknya, selebrasi yang dilakukan oleh Ronaldo Jr mirip dengan yang dilakukan oleh ayahnya.
Ronaldo Jr berlari ke arah tiang korner dan melakukan selebrasi yang dikenal dengan gaya perayaan SIUUU!
Baca Juga: Striker Incaran Man United Gacor di Liga Champions, Samai Gol Cristiano Ronaldo, Lewati Lionel Messi
Rekan-rekan setimnya pun mengerubungi Ronaldo Jr untuk merayakan gol yang dia cetak.
Ronaldo Jr memang bergabung dengan tim muda Manchester United sejak awal Februari 2022 lalu.
Bocah yang masih berusia 11 tahun itu mengikuti jejak ayahnya yang juga pindah dari Juventus ke klub raksasa Liga Inggris, Manchester United.
Tak hanya mengikuti jejak ayahnya, Ronaldo Jr juga ingin bisa bermain bersama dengan sang ayah.
Bahkan, Ronaldo Jr meminta kepada ayahnya untuk mau bermain selama beberapa tahun lagi agar bisa bermain bersama dengan dirinya.
Cristiano Ronaldo Jr. scores for #mufc U12s against EF Gironès Sabat
Of course he pulled out his dad's iconic celebration ???? pic.twitter.com/YxfPZtc9Vb
— utdreport Academy (@utdreportAcad) April 13, 2022
"Putraku berkata kepadaku, 'Ayah, bertahanlah di sana selama beberapa tahun lagi, aku ingin bermain denganmu'," ujar Cristiano Ronaldo menirukan ucapan Ronaldo Jr seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Baca Juga: Bikin Keruh Suasana, Cristiano Ronaldo Jadi Biang Keladi Man United Kelabakan Cari Pelatih Baru
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca |
Komentar