Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erik ten Hag Datang, Cristiano Ronaldo Siap-siap Ditendang

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 15 April 2022 | 09:45 WIB
Momen Cristiano Ronaldo dan Antoine Griezmann berduel dalam laga antara Manchester United dan Atletico Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.
TWITTER.COM/SOFYA_GRIEZMANN
Momen Cristiano Ronaldo dan Antoine Griezmann berduel dalam laga antara Manchester United dan Atletico Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.

BOLASPORT.COM - Pelatih Ajax Amsterdam, Erik ten Hag, dilaporkan bakal menendang Cristiano Ronaldo saat menjadi juru taktik Manchester United nanti.

Manchester United tengah mencari pelatih anyar untuk musim 2022-2023.

Manchester United memang sudah memiliki Ralf Rangnick, tetapi juru taktik asal Jerman itu hanya akan menukangi Setan Merah hingga akhir musim 2021-2022.

Setelah masa jabatannya selesai, Ralf Rangnick akan melanjutkan peran sebagai konsultan Manchester United untuk dua tahun ke depan.

Saat ini, Erik ten Hag menjadi yang terdepan untuk menjadi penerus Rangnick di Old Trafford.

Bahkan, kesepakatan yang terjalin antara Erik ten Hag dan Manchester United telah dibuat secara lisan. 

Hal itu juga dikonfirmasi oleh Jurnalis kenamaan asal Spanyol, Fabrizio Romano.

Dengan kondisi seperti ini, Ten Hag bisa dibilang hampir pasti akan menjadi pelatih permanen Man United.

Baca Juga: Dipermalukan Frankfurt, Xavi Ungkap Penyebab Kekalahan Barcelona

Namun, kedatangan pelatih asal Belanda itu berpotensi membuat Cristiano Ronaldo cabut dari Man United.

Pasalnya, menurut laporan dari Daily Star, Ronaldo masuk dalam kategori pemain yang tak ingin dipakai Ten Hag.

Usia Ronaldo yang tak lagi muda menjadi penyebabnya.

Pelatih Ajax Amsterdam, Erik ten Hag, sebelum duel Liga Belanda melawan Go Ahead Eagles di Deventer (27/2/2022).
MAURICE VAN STEEN/AFP
Pelatih Ajax Amsterdam, Erik ten Hag, sebelum duel Liga Belanda melawan Go Ahead Eagles di Deventer (27/2/2022).

Ten Hag diyakini lebih memilih untuk mencari striker muda agar masuk dengan karakteristik permainannya yang dinamis.

Kendati sudah tak lagi muda, CR7 sebenarnya tampil cukup tajam di musim 2021-2022.

Ronaldo tercatat menorehkan 18 gol dari 34 penampilan di seluruh ajang.

Baca Juga: Kabar Buruk buat Fan Barcelona, Si Bocah Ajaib Terancam Akhiri Musim Lebih Cepat

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Daily Star
REKOMENDASI HARI INI

Bobotoh Ayo Bantu, Persib Segera Punya Training Center Seluas 10 Hektar Terbesar dan Termewah di Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X