BOLASPORT.COM – Tim Nasional voli putra Indonesia terus bersiap jelang event SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam.
Pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara itu akan digelar kurang dari satu bulan dari sekarang.
Pelatih timnas voli putra Indonesia di SEA Games 2021, Jeff Jiang, membagikan peta kekuatan lawan yang akan dihadapi nanti.
Menurutnya, semua tim yang bertanding pada SEA Games nanti itu memiliki kekuatan yang sama kuat.
Timnas voli putra Indonesia tergabung di grup A bersama tuan rumah Vietnam kemudian Myanmar dan Malaysia.
Pelatih yang membawa Bogor LavAni juara di musim debutnya menyebut, tidak masalah bagi Indonesia berada satu grup dengan tim tuan rumah.
Baca Juga: Posisi Rivan Nurmulki Digantikan Sementara oleh Pemain Muda LavAni
“Semua tim sama kuat, tetapi di grup A, Vietnam tampaknya bakal menjadi tim yang paling kuat. Saya akan lakukan yang terbaik untuk tim Indonesia,” kata Jeff Jiang, melalui rilis dari PBVSI.
Timnas voli putra Indonesia tidak akan meremehkan siapapun meski berstatus sebagai juara bertahan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | pbvsi.or.id |
Komentar