Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Kiper Kolektor Catatan Nirbobol Terbanyak dalam Sejarah Liga Inggris, Eks Chelsea Terbaik

By Ivan Rahardianto - Minggu, 17 April 2022 | 17:30 WIB
Mantan kiper Chelsea, Petr Cech, yang pernah memperkuat Chelsea dari 2004 sampai tahun 2015.
TWITTER.COM/THEBODOGLIFE
Mantan kiper Chelsea, Petr Cech, yang pernah memperkuat Chelsea dari 2004 sampai tahun 2015.

BOLASPORT.COM – Berikut lima kiper dengan catatan nirbobol paling banyak dalam sejarah Liga Inggris dengan eks penjaga gawang Chelsea, Petr Cech, sebagai yang terbaik.

Liga Inggris adalah salah satu liga paling populer di jagat sepak bola Eropa bahkan dunia.

Wajar jika banyak pemain, terutama kiper kenamaan yang bermain di Liga Inggris.

Nama-nama kiper tangguh dan top dunia seperti Peter Schmeichel, Edwin van der Sar, Pepe Reina, dan Hugo Lloris pernah dan masih aktif bermain di Liga Inggris.

Akan tetapi, nama-nama tenar tersebut masih kalah dari kiper-kiper seperti Nigel Martyn, David SeamanMark Schwarzer, David James, dan Petr Cech dalam urusan clean sheets.

Lima kiper tersebut, dinukil BolaSport.com dari The Analyst, menjadi kiper dengan perolehan nirbobol paling banyak di Liga Inggris.

Nomor lima diduduki oleh Nigel Martyn yang berkiprah sebagai pemain sepak bola profesional selama 19 tahun.

Baca Juga: Eks Kiper Chelsea Sebut Final Piala Liga Inggris akan Berjalan Menarik

 

Selama jangka waktu tersebut, Martyn sukses mencatatkan 137 clean sheets dari 372 penampilan bersama Leeds United, Everton, dan Crystal Palace.

Dengan rincian: di Leeds United Martyn menorehkan 82 clean sheets, Everton (30 clean sheets), dan Crystal Palace (25).

Dari semua raihan nirbobolnya, musim 1993-1994 menjadi musim terbaik Martyn di mana ia mampu mencatatkan clean sheets sebanyak 20 kali dalam 39 pertandingan.

Di peringkat keempat ditempati oleh eks kiper Arsenal dan Manchester City, David Seaman.

Selama kariernya sebagai kiper Arsenal dan Man City, Seaman mencatatkan 141 clean sheets dari 344 laga dengan 138 clean sheets ditorehkan saat berlaga di Arsenal dan tiga di Man City.

Nomor tiga ditempati oleh Mark Schwarzer dengan 151 clean sheets.

Mark Schwarzer tampil terakhir di Inggris pada usia 42 tahun 159 hari saat melawan Hull City pada 15 Maret 2015 dan sukses menjaga Leicester City tidak kebobolan.

Satu clean sheets tersebut menambah pundi-pundi nirbobol mantan kiper asal Australia itu menjadi 151 clean sheets.

Baca Juga: Arsenal Tampil Mengecewakan, David Seaman Beri Nasihat

Mark mendapatkan 92 clean sheets di Middlesbrough, diikuti 56 di Fulham, dua di Chelsea, dan satu kali bersama Leicester City.

Raihan Schwarzer masih kalah dari kepunyaan David James yang menorehkan 169 nirbobol.

Catatan tersebut membuat eks kiper Portsmouth itu berhasil menjadi kiper dengan catatan nirbobol terbanyak kedua di Liga Inggris.

Dari 572 pertandingan yang dijalainya di Liga Inggris, James sukses mengantongi 169 clean sheets dengan 72 diraih saat memperkuat Liverpool, 49 di Portsmouth, 21 di Aston Villa, 19 di Man City, dan di West Ham United mendapatakan 18 nirbobol.

Kiper legendaris Arsenal, David Seaman, melakukan penyelamatan dalam laga semifinal Piala FA musim 2002-2003 melawan Sheffield United.
TWITTER.COM/ACTIONIMAGES
Kiper legendaris Arsenal, David Seaman, melakukan penyelamatan dalam laga semifinal Piala FA musim 2002-2003 melawan Sheffield United.

Namun meski menduduki peringkat kedua, David James juga mencatatkan rekor buruk sebagai kiper dengan kebobolan terbanyak di Liga Inggris dengan 665 gol.

Terakhir, peringkat pertama ditempati oleh mantan pemain Chelsea dan Arsenal, Petr Cech.

Kiper berkebangsaan Ceko itu mendapatkan 202 clean sheets dengan kombinasi 162 di Chelsea dan 40 di Arsenal dari 443 penampilannya di Liga Inggris.

Musim 2004-2005, Cech mencatatkan 24  clean sheets di Liga Inggris dan menjadi rekor sebagai clean sheets terbanyak dalam sejarah Liga Inggris era Premier League.

Baca Juga: Kiper Man City Bingung, Sadio Mane Hajar Bola, Liverpool Hancurkan Man City di Semifinal Piala FA

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Pandangan Komite Wasit PSSI soal Kartu Merah Justin Hubner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X