Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Romelu Lukaku Tinggal Punya Enam Minggu untuk Selamatkan Kariernya di Chelsea

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 18 April 2022 | 17:45 WIB
Reaksi bomber Chelsea, Romelu Lukaku, saat laga kontra Tottenham Hotspur di Piala Liga Inggris (5/1/2022).
TWITTER.COM/CHELSEAPPNEWS
Reaksi bomber Chelsea, Romelu Lukaku, saat laga kontra Tottenham Hotspur di Piala Liga Inggris (5/1/2022).

BOLASPORT.COM - Mantan gelandang Chelsea, Joe Cole, mengatakan Romelu Lukaku tinggal mempunyai enam minggu untuk menyelamatkan karier di Stamford Bridge.

Hal itu diungkapkan Joe Cole saat berbicara kepada ITV Sport.

Romelu Lukaku memang mengalami penurunan performa setelah memutuskan pulang ke Chelsea dari Inter Milan pada musim panas 2021.

Sejauh ini, Lukaku baru menorehkan 5 gol dari 20 laga di Liga Inggris musim 2021-2022.

Jumlah tersebut cukup jomplang jika dibandingan dengan statistik terakhir Lukaku bersama Inter Milan di musim 2020-2021.

Bomber timnas Belgia itu sukses mencetak 24 gol dari 36 penampilan di Liga Italia.

Joe Cole lantas menilai Lukaku hanya punya waktu enam minggu untuk menyelamatkan karier di Chelsea.

Baca Juga: Lionel Messi Apes Banget Lawan Marseille, 2 Gol dan 1 Assist-nya Dianulir Wasit

Menurut Cole, Lukaku harus memberikan kontribusi lebih saat tidak mencetak gol.

Hal itu seperti yang dilakukan penyerang The Blues lainnya, Timo Werner.

Werner juga gagal bersinar sejak datang ke Chelsea dari RB Leipzig pada musim panas 2020.

Namun, striker timnas Jerman itu mulai kembali dipercaya untuk bermain reguler setelah mampu memberikan kontribusi lain ketika kesulitan mencetak gol.

"Lukaku punya enam minggu untuk menyelamatkan kariernya di Chelsea jika ia menginginkannya," ucap Cole seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.

"Anda harus melihat Timo Werner yang tidak menyerah dan ketika ia tidak mencetak gol."

"Saat itu terjadi, Werner bisa menawarkan sesuatu yang lain," tutur mantan pemain timnas Inggris itu menambahkan.

Baca Juga: Jadi Cadangan Melulu, Romelu Lukaku Wajib Berguru dari Timo Werner

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Goal International, ITV Sport
REKOMENDASI HARI INI

Kevin Diks Undang Para Jurnalis Denmark ke Laga Timnas Indonesia vs Bahrain: Saya Ingin Mereka Rasakan Atmosfer Istimewa GBK

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136