Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andai Tak Ada Cristiano Ronaldo, Man United Tak akan Berada di Posisi Saat Ini

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 19 April 2022 | 11:00 WIB
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Norwich City dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (16/4/2022).
PAUL ELLIS/AFP
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Norwich City dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (16/4/2022).

BOLASPORT.COM - Andai tak ada Cristiano Ronaldo di Old Trafford, Manchester United diyakini tak akan berada di posisinya saat ini. 

Pendapat soal dampak besar Cristiano Ronaldo terhadap Manchester United itu disampaikan oleh legenda Arsenal, Ian Wright

Ian Wright terpukau dengan kemampuan Cristiano Ronaldo dalam membawa Manchester United meraih kemenangan dan poin di Liga Inggris

Penampilan Cristiano Ronaldo yang jadi sorotan Ian Wright adalah ketika sang megabintang memborong semua gol Man United dalam kemenangan 3-2 atas Norwich City pada pekan ke-33 Liga Inggris 2021-2022.

Berduel di Stadion Old Trafford, Sabtu (16/4/2022), Ronaldo mencetak gol pada menit ke-7, 31, dan 76.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kehilangan Satu Bayi Kembar, Sang Kakak Kirim Pesan Emosional

Berkat kontribusi CR7, Manchester United berhasil naik dua anak tangga di klasemen Liga Inggris musim 2021-2022. 

The Red Devils kini menduduki urutan kelima dengan 54 poin, terpaut tiga angka dari penghuni posisi keempat, Tottenham Hotspur. 

Hal ini membuat Ian Wright percaya kehadiran Ronaldo membuat harapan Man United untuk menembus empat besar bisa tetap hidup.

"Dia mendapat 13 poin sendirian dari gol kemenangan yang dia cetak untuk mereka," kata Wright, dikutip BolaSport.com dari Metro. 

Baca Juga: Bukan Transfer Gagal, Cristiano Ronaldo Bukti Perjudian Man United Sukses

"Itulah yang Anda dapatkan di Man United dan itulah yang dibutuhkan Arsenal."

"Jika dia tidak bermain untuk Man United, mereka tidak akan berada di posisi ini."

"Anda membayarnya untuk itu dan dia berhasil membalasnya."

"Dia luar biasa," ujar peraih 5 gelar bersama Arsenal ini menambahkan. 

Tak hanya mengantarkan Man United meraih kemenangan, tiga gol ke gawang Norwich juga memantapkan posisi Ronaldo sebagai pencetak hat-trick terbanyak pada abad ke-21.

Menurut data Opta Joe yang dikutip BolaSport.com, CR7 telah mengoleksi sebanyak 60 hat-trick sepanjang karier profesionalnya.

Peraih lima Ballon d'Or ini mampu mencetak total 50 hat-trick di level klub dan 10 sisanya bareng timnas Portugal.

Baca Juga: Pengorbanan Cavani Tak Sia-sia, Ronaldo Pemakai Nomor 7 Tersubur di Man United

Namun, Ronaldo sendiri mengaku tidak terlalu peduli dengan rekor itu. 

Menurutnya, hal yang penting adalah kemenangan untuk Man United. 

"Seperti yang saya katakan sebelumnya, pencapaian individu hanya berharga ketika bisa membantu kami mencapai tujuan sebagai sebuah tim," tulis Ronaldo, dikutip BolaSport.com dari Instagram sang megabintang.

"Hat-trick ke-60 dalam karier saya jauh lebih penting karena bisa membawa kami meraih 3 poin," ujar Ronaldo lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : metro.co.uk, instagram.com/cristiano
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136