BOLASPORT.COM - Tidak banyak perubahan yang terjadi pada pembaruan peringkat dunia BWF pekan ini. Namun, bukan berarti tak ada hal menarik yang bisa dikulik.
Peringkat dunia BWF pada pekan ke-16, Selasa (19/4/2022), menawarkan sesuatu yang berbeda.
Pasalnya, peringkat pekan ini menjadi acuan untuk menentukan urutan pemain pada Piala Thomas dan Uber 2022 di Bangkok, Thailand, pada 8-15 Mei 2022.
Setiap tim memang tidak bisa seenaknya menempatkan pemain dalam sebuah partai kejuaraan beregu bulu tangkis.
Semisal, partai tunggal pertama hanya bisa dihuni pemain tunggal berperingkat terbaik yang diturunkan dalam pertandingan dan seterusnya.
Pun demikian di partai ganda di mana sampai ada rumus khusus untuk menentukan peringkat nosional dari pasangan "dadakan".
Anthony Sinisuka Ginting menjadi pemain tunggal pertama jika dimainkan karena peringkatnya paling tinggi dibanding anggota tim Thomas Indonesia lainnya.
Anthony pekan ini masih bertahan di peringkat lima.
Jonatan Christie berada di pos berikutnya setelah bertengger di peringkat 8 diikuti Shesar Hiren Rhustavito yang menghuni peringkat 24 dunia.
Baca Juga: PBSI Rilis Skuad untuk Piala Thomas dan Uber 2022, 3 Perubahan Terjadi di Tim Putra
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWFBadminton.com, PBSI.id |
Komentar