BOLASPORT.COM - Tokyo Verdy membagikan tiket gratis untuk pertandingan lanjutan Meuji Yasuda J2 League melawan Vegalta Sendai, Rabu (4/5/2022).
Pertandingan ini akan berlangsung di markas Tokyo Verdy yakni Ajinomoto Stadium,
Seperti diketahui bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, membela Tokyo Verdy.
Namun, dia belum mendapatkan kesempatan untuk melakukan debut bersama tim barunya tersebut.
Sementara itu, Tokyo Verdy mengundang warga Indonesia yang berada di Jepang untuk hadir dalam laga melawan Vegalta Sendai.
Pengumuman ini disampaikan pada Selasa (19/4/2022) melalui rilis di laman resmi klub.
"Dengan senang hati, Tokyo Verdy ingin mengundang Masyarakat Indonesia yang tinggal di Jepang untuk menghadiri kompetisi liga 2 musim 2022."
"Melawan Vegalta Sendai pada tanggal 4 Mei 2022 di Stadion Ajinomoto Tokyo," tulis Tokyo Verdy.
Baca Juga: Menang Besar, Liverpool Dapat Hadiah dari Gelandang dan Bek Man United
Verdy menegaskan jika undangan ini masuk dalam acara bertajuk "Hari suporter orang Indonesia di Jepang".
Orang Indonesia yang dimaksud adalah masyarakat sari Tanah Air yang berada di Jepang.
Dalam laga pekan ke-14 ini, Tokyo Verdy menyediakan tiket dalam dua kategori.
Kategori yang ditawarkan yakni tiket undangan (gratis) dan tiket harga spesial.
Baca Juga: Ketum PSSI Tegaskan Ramai Rumakiek Cedera sehingga Gagal Gabung TC Timnas U-23 Indonesia
"Tokyo Verdy telah menyediakan tiket undangan (gratis) untuk non reserved seats (kursi non-reservasi) dengan ketentuan yang berlaku dan juga penawaran harga spesial untuk Back B Seats (kursi bagian belakang di Area B).
"Silakan pilih jenis kursi yang Anda inginkan dan nikmati pertandingan seru melawan Vegalta Sendai," tutup Tokyo Verdy.
Baca Juga: Sebelum Liverpool, Sunderland Pernah Permalukan Manchester United 130 Tahun Lalu
Pertandingan ini akan berlangsung dengan protokol kesehatan ketat.
Penonton yang memiliki suhu di atas 37 derajat celcius tidak diijinkan masuk stadion.
Klub juga mengimbau agar penonton yang datang agar bisa menjaga jarak dan menggunakan masker masing-masing.
Baca Juga: Liverpool Pesta 4 Gol, Mohamed Salah Berjodoh dengan Gawang Manchester United
Tokyo Verdy saat ini masih dalam tren positif.
Hingga pekan ke-10 mereka sukses meraih 5 kemenangan, tiga hasil seri, dan dua kekalahan.
Saat ini Verdy ada di peringkat 3 klasemen Meiji Yasuda J2 League.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | verdy.co.jp |
Komentar