BOLASPORT.COM - Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, mencetak rekor tak biasa setelah dua kali gagal mengeksekusi penalti dalam waktu 7 menit saat melawan Osasuna di Liga Spanyol 2021-2022.
Penalti pertama Karim Benzema didapatkan pada menit ke-71 ketika penyerang Osasuna, Chimy Avila, menyentuh bola dengan tangannya di kotak terlarang.
Namun, Karim Benzema gagal mengonversi peluang tersebut menjadi gol.
Pasalnya, arah tembakan kaki kanan Benzema mampu dibaca oleh kiper Osasuna, Sergio Herrera.
Tujuh menit berselang, Benzema kembali maju sebagai eksekutor penalti.
Real Madrid mendapatkan penalti lagi setelah Rodrygo dilanggar Nacho Vidal di kotak 16.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Karim Benzema Dua Kali Gagal Penalti, Real Madrid Tetap Dekati Tangga Juara
Namun, lagi-lagi arah tembakan kaki kanan Benzema mampu dibaca dan diblok oleh Herrera.
Dua peluang dari titik putih itu pun akhirnya terbuang sia-sia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com/OptaJose |
Komentar