BOLASPORT.COM - Manajer Suzuki Ecstar, Livio Suppo, mengungkapkan soal komposisi pembalap yang diharapkan pada kejuaraan musim depan.
Livio Suppo menyebut Suzuki Ecstar sejauh ini belum memastikan siapa yang akan mengiri dua kursi balap GSX-RR di lini depan.
Namun dia juga menargetkan Alex Rins dan Joan Mir bisa kembali menjadi pembalap pilihan Suzuki tahun.
Sebagai informasi, Alex Rins dan Joan Mir tercatat sudah membela Suzuki selama empat tahun ke belakang.
Kontrak kedua pembalap tersebut juga sedang dalam masa tenggang karena akan berakhir usai MotoGP 2022.
Melihat bursa transfer ke depan, Suppo akan bergerak cepat dalam menawarkan perpanjangan kontrak kepada Rins dan Mir.
Dia khawatir jika kontrak yang segera diberikan akan menganggu line up Suzuki mendatang.
"Musim ini adalah salah satu di mana ada banyak pembalap yang kontraknya berakhir tahun ini," kata Suppo, dikutip BolaSport.com dari MotoGP.com.
"Termasuk pembalap kami. Kami tahu sudah ada pembalap yang menandatangani, tapi pasar masih cukup terbuka. Bahkan pada awal musim kami sudah cukup senang dengan pembalap kami."
"Dan kami bisa melihat hasilnya dari beberapa awal putaran pertama. Kami sangat senang dengan mereka."
"Tujuan kami adalah memperpanjang kontrak keduanya, dan kami akan segera bertemu dengan manajemen mereka."
" Di masa lalu, semua pembalap akan menandatangi kontrak pada akhir musim, saat ini jendela transfer terjadi lebih awal musim, dan sejujurnya saya pikir ini tidak bagus untuk pembalap dan tim," sambung Suppo.
Salah satu pembalap Suzuki memang sedang dirumorkan menjadi incaran tim papan atas di MotoGP.
Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Marc Marquez Khawatir Ngaspal di Lintasan Kering
Rumor tersebut menyasar ke Joan Mir yang ditagerkan Honda akan menjadi tandem baru Marc Marquez.
Mir sendiri bahkan tak menampik dengan tawaran yang diberikan. Kendati begitu, dia akan memutuskan terkait kontraknya melihat perkembangan pada musim ini.
"Ini adalah sesuatu yang tak dapat saya bicaraka terlalu banyak. Kami berada di posisi yang sama seperti yang sudah saya katakan beberapa bulan lalu," ujar Mir.
"Saya berharap mendapatkan kabar tentang satu hal ke hal lainnya. Mari kita nantikan saja."
Jawaban berbeda datang dari Rins. Dia mengaku akan menerima tawaran yang diberikan jika Honda berniat memperpanjang masa baktinya.
"Hal baik dan membuat saya tenang adalah Livio dan orang-orang Jepang telah mengatakan kepada saya ingin melanjutkan (kontrak)," tutur Rins.
"Jadi seperti ini, saya lebih tenang, bisa berkendara dengan lebih baik dibandingkan jika saya tak punya apa-apa untuk tahun-tahun berikutnya."
"Manajer saya akan mulai berbicara pada balapan berikutnya untuk tahun-tahun berikutnya."
Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Portugal 2022 - Espargaro dan Marquez Bikin Honda Masih Perkasa
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar