Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Portugal 2022 - Martin Percaya Kursi Tim Pabrikan Masih dalam Genggaman

By Muhamad Husein - Sabtu, 23 April 2022 | 15:45 WIB
Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, kembali ke pit di sela-sela kualifikasi MotoGP Americas di Sirkuit Americas, Austin, Amerika Serikat, 9 April 2022.
MIRCO LAZZARI GP/GETTY IMAGES VIA AFP
Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, kembali ke pit di sela-sela kualifikasi MotoGP Americas di Sirkuit Americas, Austin, Amerika Serikat, 9 April 2022.

BOLASPORT.COM - Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, percaya diri masa depannya tak akan berubah dengan meraih promosi ke tim pabrikan. 

Jorge Martin sudah menjalani sesi latihan bebas hari pertama MotoGP Portugal 2022 yang digelar di Sirkuit Algarve, Portimao, kemarin (22/4/2022). 

Hasilnya lalu menempatkan Jorge Martin berada di urutan delapan dengan catatan waktu terbaik 1 menit 51,794 detik. 

Pencapaian itu namun disayangkan Martin belum maksimal karena kondisi trek basah akibat hujan yang datang.

Dia pun mengakui bahwa mengendarai Desmosedici dalam keadaan basah masih belum menjadi kekuatannya.

   

Banyak hal disebut Martin harus segera diperbaiki jika ingin meraih posisi terdepan dalam kualifikasi.

"Kondisi hujan adalah area yang harus saya perbaiki," kata Martin, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es. 

"Kami bukan yang terkuat dalam hujan. Kami harus membuat langkah maju dan itu adalah hari baik yang membuat saya bahagia"

"Secara keseluruhan, kepercayaan diri saya lebih baik daripada di Mandalika," sambung Martin.

Pada balapan kali ini, Martin tentunya menargetkan hasil bagus. Pasalnya dia ingin menebus dua kesalahan awal yang meraih nirpoin akibat crash.

Baca Juga: Diterpa Kabar Miring, Suzuki Minta Joan Mir Bertahan Usai MotoGP 2022

Sedangkan dua balapan terakhir, Martin meraih podium saat di Argentina dan finis kedelapan pada balapan Americas.

Kini dia mengincar poin penuh demi mengejar pimpinan klasemen yang diduduki Enea Bastianini (Gresini Racing) yang berjarak sekitar 40 poin.

Dengan melihat agenda balap masih awal kejuaraan, pembalap asal Spanyol itu kemudian tak khawatir. 

Dia yakin masih bisa berjuang untuk bersaing mendapatkan tempat teratas di klasemen. 

Setelahnya, Martin juga percaya diri tempat di tim pabrikan bisa didapatkan usai kejuaraan tahun ini.

"Tenang, karena manajer saya bekerja," kata pemilik gelar rookie terbaik musim lalu tersebut.

"Mudah-mudahan tahun depan kita masuk tim resmi," tutur Martin.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Portimao Disebut Joan Mir Lebih Buruk dari Mandalika, Kenapa?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motosan.es
REKOMENDASI HARI INI

Semua Pemain Sehat, Persib Bandung Siap Curi Poin dari Asnawi dkk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136