BOLASPORT.COM - Salah satu Legenda hidup Persipura Jayapura, Eduard Ivakdalam menyatakan kesiapannya melatih Mutiara Hitam musim depan.
Eks pelatih tim sepak bola PON Papua itu dinilai menjadi sosok yang tepat untuk mengembalikan marwah Persipura ke kasta teratas sepak bola Tanah Air.
Tim berseragam khas Merah-Hitam itu harus terdegradasi meski menang 3-0 atas Persita Tangerang pada laga pamungkas Liga 1 2021-2022.
Kepastian Persipura turun kasta tak terlepas karena pengaruh hasil Barito Putera yang mampu menahan Persib dengan skor 1-1.
Baca Juga: Hasil Timnas U-23 Indonesia vs Pohang Steelers: Garuda Muda Takluk dengan Skor Telak
Persipura dan Barito Putera sejatinya mempunyai perolehan angka serupa (36 poin) di klasemen akhir Liga 1.
Namun, Barito Putera unggul head-to-head atas Persipura, sehingga Laskar Antasari itu berhak duduk di posisi ke-15 alias batas akhir zona aman.
Kondisi itu membuat Persipura Jayapura harus terdegradasi dari kompetisi tertinggi Liga Indonesia dan menjalani musim depan di Liga 2.
Persipura terdegradasi bersama Persela Lamongan dan Persiraja Banda Aceh.
Berkaca hasil tersebut, tidak sedikit suporter yang meninginkan Eduard Ivakdalam melatih Persipura agar bisa tampil kembali di Liga 1.
Mantan kapten Persipura ini merespon dengan menyatakan siap untuk melatih Mutiara Hitam.
Namun, dia mengembalikan segala keputusan kepada manajemen klub.
“Memang masyarakat banyak yang menginginkan saya bisa menangani Persipura musim ini tapi semua itu kembali ke manajemen,” kata dia kdikutip ANTARA.
Baca Juga: Persib Menolak, Piala Wali Kota Surabaya Diikuti Persebaya, Persija, PSIS, dan Persis
Jika kepercayaan itu datang, Eduard Ivakdalam berjanji akan memberikan usaha terbaiknya demi klub kebanggan warga Papua.
"Saya akan berusaha sekuat yang saya bisa seperti masih aktif bermain dulu itu yang akan saya bagikan kepada tim,” kata kaka Edu, sapaan akrabnya.
Eduard Ivakdalam memiliki bekal mumpuni untuk melatih Persipura, sebab dirinya merupakan satu-satunya pelatih asal Papua yang mengantongi lisensi A AFC.
Dia belum lama ini juga berhasil menorehkan prestasi medali emas pada cabang olahraga sepak bola PON Papua XX.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Antara |
Komentar