BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indoenesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, menelan kekalahan telak pada babak 32 besar Kejuaraan Asia 2022
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati tak berkutik saat menghadapi unggulan kedua, Yuta Watanabe/Arisha Higashino (Jepang) di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Selasa (26/4/2022).
Sejak gim pertama dimulai, pasangan Jepang langsung membuka keunggulan sekaligus mendominasi pertandingan.
Rehan/Lisa tak berkutik sepanjang gim pertama berjalan hingga akhirnya menelan kekalahan.
Upaya pasangan Indonesia bangkit pada gim kedua juga belum tampak juga. Mereka lagi-lagi tertinggal sejak awal pertandingan.
Watanabe/Higashino yang tak terbendung lagi-lagi melebarkan jarak dan merebut kemenangan pada gim kedua.
Rehan/Lisa akhirnya takluk Watanabe/Higashino lewat dua gim langsung dengan skor telak 5-21, 12-21.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Fikri/Bagas Kalah Usai Berduel 1 Jam Lebih
Jalannya pertandingan
Rehan/Lisa mendapatkan perlawanan sengit pada awal gim pertama. Kesulitan yang dihadapi membuat pasangan Indonesia tertinggal 0-3.
Langkah Rehan/Lisa semakin sulit mengejar Watanabe/Higashino yang melebarkan jarak keunggulan menjadi 2-8.
Pasangan Jepang yang mendominasi pertandingan bisa meninggalkan Rehan/Lisa di interval gim pertama dengan skor 2-11.
Selepas jeda, pasangan Indonesia belum bisa menambah banyak poin. Watanabe/Higashino terus menggandakan keunggulannya hingga 4-16.
Watanabe/Higashino lalu melesat meninggalkan Rehan/Lisa untuk merebut kemenangan pada gim pertama dengan skor telak 5-21.
Masuk gim kedua, Rehan/Lisa lagi-lagi tertinggal dari . Pasangan Jepang membuka keunggulan tiga poin pada 0-3.
Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Kalahkan Calon Lawan di Piala Uber, Komang Ayu Lengkapi Amunisi Indonesia
Rehan/Lisa kemudian segera bangkit dan berusaha mengejar ketinggalan. Upaya mereka berbuah hasil dengan menmpel
Watanabe/Higashino langsung membalas dan tak membiarkan pasangan Indonesia mencetak angka lebih jauh.
Mereka melebarkan keunggulan dari Rehan/Lisa dengan mencetak poin beruntun hingga skor 3-9.
Kedua pasangan setelah itu berbagi poin, namun Rehan/Lisa harus tertinggal di interval gim kedua 4-11.
Pasangan Indonesia menambah beberapa poin demi mengejar ketinggalan. Namun, Watanabe/Higashino tak memberikan kesempatan bagi Rehan/Lisa menyamakan kedudukan.
Rehan/Lisa akhirnya mau tak mau harus mengakui ketangguhan Watanabe/Higashino yang melesat merebut kemenangan pada gim kedua dengan skor 12-21.
Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Stephanie Susul Gregoria dan Putri KW Usai Menang 2 Kali dalam 42 Menit
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar