BOLASPORT.COM – Eks bek Manchester United, Rio Ferdinand, mengeklaim bahwa Thiago Alcantara ingin bergabung dengan Setan Merah sebelum memutuskan berlabuh ke Liverpool.
Thiago Alcantara menerima banyak pujian karena kesuksesannya memainkan peran vital di lini tengah Liverpool.
Sempat mengalami kesulitan di musim pertama kedatangannya, Thiago kini bisa menjadi pemain tak tergantikan bagi Liverpool.
Didatangkan Liverpool dari klub raksasa Bundesliga, Bayern Muenchen, Thiago harus berjuang dengan cedera dan COVID-19 di musim 2020-2021.
Oleh karena itu, Thiago sempat dianggap sebagai pembelian yang tidak cocok bagi skema permainan Juergen Klopp.
Namun, pada musim 2021-2022, Thiago benar-benar menunjukkan kualitasnya dengan menjadi pemain kunci Liverpool.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Bisingnya Anfield Bantu Liverpool Kandaskan Perlawanan Villarreal
Gelandang asal Spanyol ini sukses mengantarkan The Reds merengkuh trofi Piala Liga Inggris dan menyongong quadruple di musim ini.
Eks bek Man United, Rio Ferdinand, mengungkapkan bahwa Thiago sempat ingin bergabung dengan Setan Merah pada 2020 sebelum memilih ke Liverpool.
Akan tetapi, Ferdinand mengatakan bahwa Thiago tidak akan bahagia jika bergabung dengan Man United.
Hal ini didasarkan pada penampilan Man United di musim tersebut yang dinilai tidak bagus meski mampu finis di peringkat kedua Liga Inggris.
"Thiago telah menjadi gelandang yang menonjol selama beberapa minggu dan bulan terakhir, dia benar-benar top," ujar Ferdinand, dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.
"Apa yang ingin saya bicarakan hanya dengan Thiago adalah bahwa Anda bisa pergi ke basis penggemar dalam jumlah besar setelah musim lalu."
Baca Juga: Real Madrid, Barcelona, dan Juventus Bisa Absen di Liga Champions 2023-2024
Rio Ferdinand claims Thiago Alcantara told him he wanted to sign for Man United before joining Liverpool https://t.co/GYPLtL6i2h
— MailOnline Sport (@MailSport) April 27, 2022
"Mereka akan mengatakan 'Dia tidak cukup bagus untuk kami, dia bukan pemain. Liga Jerman, Bundesliga, dia memperlambat kita, ayo keluarkan dia'".
"Ada mantan pemain yang saya lihat mengatakan 'Dia tidak memainkan bola ke depan, dia tidak siap untuk liga ini'. Pemain butuh waktu."
"Hal utama yang dibutuhkan klub dan para penggemar terhadap pemain yang datang dari liga lain adalah kesabaran," kata Ferdinand lagi.
Bek asal Inggris ini juga membandingkan progres antara Thiago dan winger Man United yang sama-sama berasal dari Bundesliga, yakni Jadon Sancho.
Sancho kini masih berjuang menemukan permainan terbaiknya bersama The Red Devils di musim pertamanya.
Ferdinand berharap para fan untuk sabar terhadap perkembangan Sancho dan meyakini sang pemain bakal menjadi pilar penting nantinya.
"Sancho adalah contoh lain. Saya yakin Anda pasti akan melihat Sancho yang lebih bagus pada musim depan," tutur Ferdinand.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar