BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, memastikan langkah mereka ke permpat final Kejuaraan Asia 2022.
Tiket perempat final dipastikan Fadia/Ribka setelah mengandaskan perlawanan wakil Taiwan, Chang Ching Hui/Lee Chih Chen.
Fadia/Ribka lebih difavoritkan dalam pertandingan yang digelar di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Kamis (28/4/2022).
Fadia/Ribka memenuhi ekspektasi dengan memegang kendali pada gim pertama.
Perolehan poin Fadia/Ribka tak mampu disamakan lawan sejak servis pembuka sampai servis terakhir pada gim itu.
Berangkat dari keunggulan 4-0, Fadia/Ribka mampu menjaga situasi hingga interval dengan skor 11-10 dan akhir gim pertama dengan skor 21-13.
Pasangan Taiwan memberi perlawanan lebih sengit pada gim kedua.
Mereka sempat meninggalkan Fadia/Ribka dengan skor 1-6. Akan tetapi, Fadia/Ribka mampu bangkit untuk menyamakan angka.
Fadia/Ribka membalikkan keadaan pada 10-9 walau lawan kembali memimpin pada interval dengan skor tipis 10-11.
Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Lolos Otomatis dari Babak Pertama Jadi Kerugian Ahsan/Hendra
Kedudukan kembali disamakan Fadia/Ribka pada 11-11, 12-12, dan 13-13.
Sambaran keras Ribka dari depan net membuatnya dan Fadia kembali unggul atas Chang/Lee pada skor 14-13.
Fadia/Ribka makin nyaman dalam mendominasi permainan.
Match point diciptakan pasangan peringkat 28 dunia tersebut setelah dropshot dari Ribka sukses mengecoh lawan.
Backhand apik Ribka ke daerah belakang yang tidak terjaga memastikan kemenangannya dan Fadia.
Pada perempat final Fadia/Ribka akan menghadapi pasangan China, Du Yue/Li Wen Mei.
Du/Li mengalahkan unggulan keenam, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) dengan skor 21-11, 18-21, 21-17.
Baca Juga: Tampil Heroik Lawan Jawara Jepang, Komang Optimistis Tatap Uber Cup 2022
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar