BOLASPORT.COM - Sebanyak 8 wakil Indonesia sukses melaju ke perempat final Kejuaraan Asia 2022. Sebaliknya, 5 wakil lainnya menelan kekalahan pada babak kedua.
Pertandingan pada babak kedua Kejuaraan Asia 2022 yang berlangsung di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Kamis (28/4/2022) telah menyelenggarakan semua laga.
Tunggal putra memastikan tiga wakilnya melangkah ke babak perempat final dengan Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Sebaliknya hanya Shesar Hiren Rhustavito saja yang gagal melangkah.
Sementara dari tunggal putri, ada Putri Kusuma Wardani dan Komang Ayu Cahya Dewi yang berhasil tampil di babak kedua.
Sayangnya perjuangan keduanya terhenti setelah ditumbangkan wakil berstatus unggulan. Ini membuat tunggal putri tanpa wakil di perempat final Kejuaraan Asia 2022.
Putri Kusuma Wardani tak kuasa menahan gempuran dari unggulan ke-6 asal Thailand, Pornpawee Chochuwong. Sedangkan Komang Ayu Cahya Dewi dikalahkan unggulan ke-1 asal Jepang, Akane Yamaguchi.
Walau kalah, Komang Ayu Cahya Dewi yang berstatus sebagai pemain muda asal Indonesia pada duel melawan Akane Yamaguchi sukses memberi perlawanan berarti.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Panas Saat Gim Terakhir, Anthony Ginting Pijak Perempat Final
Komang yang berusia 19 tahun itu memaksa Yamaguchi untuk bermain tiga gim ketat 23-21, 9-21, 19-21.
Kendati gagal meraih kemenangan, pemain kelahiran Denpasar itu puas dan senang dengan penampilan untuk menyulitkan Yamaguchi.
"Saya senang dan puas bisa memberikan perlawanan kepada pemain-pemain kelas dunia, ini pertama kalinya saya bertemu mereka," ucap Komang usai laga, dilansir dari rilis PBSI.
"Terutama hari ini saya bisa mengeluarkan seluruh kemampuan saya. Saya rasa saya sudah memberikan yang terbaik. Sayang memang tadi di gim ketiga saya sudah unggul 18-14 tapi malah tersusul," sambungnya.
Dari ganda putra yang berhasil menang dan memastikan langkah ke perempat final adalah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Hanya Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan saja yang menelan kekalahan lantaran terhalang proses adaptasi di lapangan.
Ahsan/Hendra gagal melangkah ke babak selanjutnya usai dikalahkan pasangan China, Ren Xiang Yu/Tan Qiang 9-21, 15-21.
"Kami tadi masih cari-cari hawa dan adaptasi dengan kondisi lapangan yang ya cukup berangin. Tidak bermain di babak pertama cukup berpengaruh buat kami, sementara lawan sepertinya sudah mengerti kondisi lapangan," ungkap Hendra.
"Tadi di awal kami bola depannya kalah. Kami juga tidak terlalu siap dengan defense balik serang mereka," sambungnya.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Digiring Hingga 3 gim, Fajar/Rian Libas Duet China
Satu-satunya wakil ganda putri yang melangkah ke babak kedua, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto berhasil memastikan tiket perempat final.
Fadia/Ribka sukses menumbangkan Chang Ching Hui/Lee Chih Chen (Taiwan) 21-13, 21-15.
Di sisi lain dari ganda campuran hanya dua pasangan saja yang memastikan tiket perempat final: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso menjadi pasangan Indonesia yang mengikuti jejak dua kompatriotnya tersebut karena ditumbangkan unggulan ke-1 asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
Berikut hasil wakil Indonesia pada babak kedua Kejuaraan Asia 2022:
MS: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) 21-19, 22-20
MS: Anthony Sinisuka Ginting (2) vs Kenta Nishimoto (Jepang) 21-14, 13-21, 21-13
MS: Jonatan Christie (4) vs Liew Daren (Malaysia) 21-14, 13-21, 21-19
MS: Shesar Hiren Rhustavito vs Lee Zii Jia (Malaysia/3) 14-21, 20-22
WS: Putri Kusuma Wardani vs Pornpawee Chochuwong (Thailand/6) 12-21, 11-21
WS: Komang Ayu Cahya Dewi vs Akane Yamaguchi (Jepang/1) 23-21, 9-21, 19-21
MD: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (1) vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China) 9-21, 15-21
MD: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia/6) 21-16, 18-21, 21-16
MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China) 21-19, 18-21, 21-19
WD: Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Chang Ching Hui/Lee Chih Chen (Taiwan) 21-13, 21-15
XD: Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China/1) 11-21, 13-21
XD: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (4) vs Feng Yan Zhe/Lin Fang Ling (China) 22-20, 16-21, 21-11
XD: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Hussein Zayan Shaheed/Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq (Maladewa) 21-7, 21-6
*Ditebalkan hitam adalah pemenang
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Nyaris Comeback, Shesar Dikalahkan Pemain Terbaik Malaysia
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar