Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jawaban Thomas Doll Terkait Pemain Impiannya di Persija Jelang Liga 1

By Alif Mardiansyah - Jumat, 29 April 2022 | 21:50 WIB
Pelatih baru Persija Jakarta, Thomas Doll (tengah), sedang memberikan sambutan secara virtual di Hotel Monopoli, Kemangm Jakarta Selatan, 29 April 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih baru Persija Jakarta, Thomas Doll (tengah), sedang memberikan sambutan secara virtual di Hotel Monopoli, Kemangm Jakarta Selatan, 29 April 2022.

BOLASPORT.COM - Pelatih anyar Persija Jakarta, Thomas Doll, memberikan jawaban terkait pemain yang didambakan dalam skuatnya jelang Liga 1 nanti.

Seperti diketahui, Thomas Doll sudah resmi menjadi pelatih Persija Jakarta pada 23 April 2022 dan Liga 1 bakal menjadi salah satu kompetisi yang dihadapinya.

Jelang Liga 1 2022, fan Persija Jakarta tentunya menantikan pemain-pemain yang akan mengisi skuat Macan Kemayoran asuhan Thomas Doll.

Terbaru, Thomas Doll ditodong dengan pemain impiannya dalam skuat Persija Jakarta.

Hal itu ditanya oleh awak media saat kesempatan wawancara virtual dengan Thomas, Jumat (29/4/2022).

Juru taktik berusia 56 tahun tersebut pun memberikan jawabannya.

Baca Juga: Ramai Rumakiek Sembuh dari Cedera tapi Tetap Absen Bela Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021

Ternyata Thomas Doll sudah memiliki ragam rencana dalam menentukan amunisi-amunisi yang diinginkannya di Persija Jakarta.

Bahkan, Thomas hingga menonton pertandingan-pertandingan yang sempat dijalani Persija.

Baca Juga: Demi Tingkatkan Kualitas Liga 1, Teco Dukung Regulasi Marquee Player Kembali

Namun, pelatih asal Jerman tersebut belum memberikan bocoran terkait pemain-pemain impiannya.

Akan tetapi, Thomas Doll menyebut kalau Persija Jakarta membutuhkan pilar-pilar asing yang segar dalam skuat Macan Kemayoran.

Persija memang telah banyak kehilangan pemain berpaspor luar negerinya.

Baca Juga: Absen Panjang Karena Cedera ACL, Striker Timnas U-19 Indonesia Siap Perkuat PSS Sleman Musim Depan

Beberapa pilar asing yang kini tidak memiliki kontrak dengan Persija Jakarta yakni Rohit Chand, Marco Motta, dan Marko Simic.

Sementara itu, hanya satu pemain berpaspor luar negeri yang masih mempunyai ikatan kontrak.

Pemain yang dimaksud tersebut adalah Makan Konate.

Baca Juga: Dua Pemain Abroad Gagal Tampil di SEA Games 2021, Ketum PSSI: Kami Sudah Maksimal

"Saya sudah mengecek tiga laga Persija dengan asisten pelatih dari Persija," kata Thomas Doll kepada awak media termasuk BolaSport.com, 29 April 2022.

"Dan dari apa yang sudah saya lihat, apa yang tim ini butuhkan agar jadi tim yang kuat adalah beberapa pemain asing baru."

"Posisi saya memang jauh, tetapi persiapan tetap harus dilakukan untuk musim depan," sambung Thomas.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Sebelum Tampil di ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Uji Coba Lawan Bali United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136