Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dikaitkan dengan PSG, Antonio Conte Akhirnya Buka Mulut

By Ivan Rahardianto - Sabtu, 30 April 2022 | 06:45 WIB
Setelah dikaitkan dengan isu kepindahannya ke PSG, Antonio Conte akhirnya buka suara.
TWITTER.COM/OFF_SIDE24
Setelah dikaitkan dengan isu kepindahannya ke PSG, Antonio Conte akhirnya buka suara.

BOLASPORT.COM - Setelah dikaitkan dengan isu kepindahannya ke Paris Saint-Germain, Antonio Conte akhirnya buka mulut.

Menyusul isu pemecatan Mauricio Pochettino, pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, ramai dikaitkan dengan kepindahan ke Paris Saint-Germain pada musim panas 2022. 

Akan tetapi, Conte dengan cepat menyanggah kabar tersebut.

Conte menegaskan agar media menunjukkan rasa hormat dan menghindari menyebarkan berita palsu. 

"Jelas, saya pikir itu bagus bahwa klub lain menghargai pekerjaan saya," kata Antonio Conte, dinukil BolaSport.com dari Football Italia.

"Namun, saya tidak suka ketika orang mencoba untuk menciptakan berita, hanya untuk berbicara, hanya untuk membuat masalah."

"Hal ini tidak benar, ini tidak adil untuk klub yang terlibat atau untuk pemain saya."

"Saya merasa kami benar-benar fokus pada lima laga sisa untuk mendapatkan hasil terbaik."

Baca Juga: Antonio Conte Minta Gaji Selangit kepada Paris Saint-Germain

 

"Saya pikir orang-orang yang ingin mengatakan sesuatu tentang ini harus menunjukkan rasa hormat kepada semua orang yang terlibat dalam situasi ini dan tidak mengarang berita palsu dan mengatakan banyak kebohongan."

"Sekarang jangan dengarkan berita bohong dan orang-orang pasti ingin membuat masalah bagi Tottenham."

"Kami memiliki lima pertandingan dan pada akhir musim saya akan berbicara secara pribadi dengan klub saya dan saya akan melihat solusi terbaik."

"Dalam situasi ini, siapa pun yang bekerja di sepak bola, pemain atau pelatih, tahu betul pada saat ini, di musim ini, banyak berita palsu mulai beredar."

"Kami bekerja sangat keras, para pemain saya tahu betul bahwa kami benar-benar fokus, kami berbicara banyak tentang peluang ini."

"Kami harus menjalani situasi ini dengan semangat, antusiasme, dan kegembiraan."

"Kami pantas berjuang untuk mendapatkan tempat di Liga Champions," tutur Conte menambahkan.

Antonio Conte bergabung dengan Tottenham Hotspur pada November 2021 untuk menggantikan Nuno Espirito Santo.

Bersama The Lilywhites, Conte sudah melewati 31 laga di semua kompetisi dengan mencatatkan 17 kemenangan, 4 hasil seri, dan menelan 10 kekalahan.

Baca Juga: 3 Permintaan dari Antonio Conte Jika Latih Paris Saint-Germain

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Ditanya soal Kans Susul Ruben Amorim ke Man United, Viktor Gyokeres: Dia Sudah Punya Striker di Sana

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X