Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sunny Rizky Tersingkir, Berikut Daftar 14 Pemain Timnas Futsal Indonesia di SEA Games 2021

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 3 Mei 2022 | 12:23 WIB
Pemain timnas Futsal Indonesia di Piala AFF Futsal 2022.
FUTSALINDONESIA.ORG
Pemain timnas Futsal Indonesia di Piala AFF Futsal 2022.


BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas futsal Indonesia, Mohammad Hashemzadeh, telah menentukan 14 pemain yang diboyong ke SEA Games 2021 di Vietnam.

Setelah menjadi polemik, timnas futsal Indonesia dipastikan bakal berpartisipasi di SEA Games 2021.

Pertandingan cabang olahraga (cabor) futsal pria SEA Games 2021 akan diselenggarakan pada 11-20 Mei 2022 di Ha Nam Gymnasium, Vietnam.

Pada Sea Games edisi ke-31 kali ini, cabor futsal pria hanya diikuti oleh lima negara saja.

Kelima negara tersebut adalah Indonesia, Malaysia, Myanmar, Thailand, dan Vietnam selaku tuan rumah.

Baca Juga: Tak Hanya Ramai Rumakiek, PSSI Memang Wajib Bantu Penyembuhan Cedera Pemain Timnas Indonesia

Kelima tim tersebut akan saling sikut di grup yang sama dalam format pertandingan round robin.

Itu artinya, setiap tim akan saling berjumpa masing-masing satu kali.

Tim yang berada di peringkat teratas klasemen akhir berhak mendapatkan medali emas.

Sementara tim peringkat kedua memperoleh medali perak dan tim peringkat ketiga mendapat medali perunggu.

Untuk terjun di SEA Games, Mohammad Hashemzadeh awalnya memanggil sebanyak 19 pemain dalam pemusatan latihan timnas futsal Indonesia seusai bertanding di Piala AFF Futsal 2022.

Dia memberikan kesempatan kepada sejumlah nama yang tidak tampil di Piala AFF seperti Muhammad Nizar, Guntur Sulistyo, Firman Adriansyah, dan Samuel Eko.

Setelah digembleng dalam pemusatan latihan, pelatih asal Iran itu terpaksa mencoret lima pemain karena kuota pemain untuk SEA Games hanya 14 orang.

Mereka yang gagal menembus skuad timnas futsal Indonesia adalah Guntur Sulistyo, Muhammad Syaifullah, dan Subhan Faidasa, hingga Sunny Rizky.

Baca Juga: Cerita Makan Konate tentang Perayaan Idulfitri di Mali dan Indonesia

Nama terakhir bisa dikatakan cukup mengejutkan mengingat Sunny Rizky merupakan pemain senior di timnas futsal Indonesia.

Pada Piala AFF kemarin, pilar Bintang Timur itu bahkan dipercaya mengemban ban kapten tim nasional.

Sebagai gantinya, Mohammad Hashemzadeh menunjuk Muhamad Nizar Nayarudin, Samuel Eko Putra, dan Reza Gunawan.

Kehadiran Samuel Eko membuat timnas futsal Indonesia kini tak lagi hanya mengandalkan satu pivot seperti di Piala AFF 2022.

Dia akan menambah opsi daya gedor timnas Garuda selain Evan Soumilena.

Adapun sisanya, skuad timnas futsal Indonesia masih diperkuat pemain-pemain layaknya Ardiansyah Runtuboy, Marvin Alexa, Syauqi Saud hingga kiper Muhammad Albagir.

Timnas futsal Indonesia akan memulai kiprahnya di Piala AFF Futsal 2022 melawan Vietnam pada Rabu (11/5/2022).

Baca Juga: SEA Games 2021 - Park Hang-seo Masih Memiliki PR Jelang Hadapi Shin Tae-yong

Berikut adalah daftar pemain timnas futsal Indonesia untuk SEA Games 2021 Vietnam.

Kiper: Muhammad Albagir, Muhamad Nizar Nayarudin

Anchor: Muhammad Rizki Xavier, Marvin Alexa Wossiry, Rio Pangestu Putra

Flank: Ardiansyah Runtuboy, Ardiansyah Nur Firman, Syauqi Saud Lubis, Dewa Rizki Ananda, M. Iqbal Rahmatullah, Reza Gunawan

Pivot: Evan Soumilena, Semuel Eko Putra

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Arema FC Bangga Kirim 2 Pemain ke Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136