BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, menyangkal dugaan dirinya melempar kode untuk Erik ten Hag lewat ucapan ke kamera pasca-laga lawan Brentford.
Cristiano Ronaldo diklaim sengaja memberi isyarat untuk Erik ten Hag yang merupakan pelatih Manchester United mulai musim 2022-2023.
Ronaldo tertangkap kamera mengucapkan, "Saya belum habis!"
Tiga kata itu diucapkan Cristiano Ronaldo ke kamera Sky Sports yang menyorotnya usai laga pekan ke-36 Liga Inggris melawan Brentford di Stadion Old Trafford, Senin (2/5/2022) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.
Dalam pertandingan itu, Cristiano Ronaldo sukses menyumbang satu gol via titik putih untuk kemenangan 3-0 Manchester United atas Brentford.
Mantan bek Liverpool yang kini menjadi pundit, Jamie Carragher, menjadi sosok yang meyakini tindakan CR7 itu ditujukan kepada Erik ten Hag.
Baca Juga: Rangnick Pastikan Ronaldo Bertahan di Man United Musim Depan
Ronaldo seolah mengirimkan kode sekaligus membuktikan dirinya kepada Erik ten Hag belum habis.
"Pesan itu untuk Erik ten Hag," kata Carragher, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
Editor | : | Septian Tambunan |
Komentar