BOLASPORT.COM - Pemain milik klub Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam akhirnya bisa bergabung dengan timnas U-23 Indonesia yang berlaga di SEA Games 2021.
Seperti yang diketahui, Asnawi Mangkualam tak bisa berangkat bersama rombongan skuad timnas U-23 Indonesia ke Vietnam.
Pasalnya, Asnawi masih dibutuhkan oleh Ansan Greeners.
Hal tersebut membuat sang pemain harus melewatkan laga perdana timnas U-23 Indonesia pada tanggal 6 Mei lalu menghadapi Vietnam.
Namun pada tanggal 8 Mei 2022 akhirnya Asnawi tiba di Vietnam.
Baca Juga: Batu Loncatan ke Olimpiade, Indonesia Ditargetkan Tembus 4 Besar SEA Games 2021
Bahkan sehari setelahnya, pemain berusia 22 tahun itu sudah mengikuti program latihan timnas U-23 Indonesia.
Asnawi mengaku senang bisa kembali berkumpul dengan rekan-rekannya.
"Tentunya senang bisa kembali bergabung dengan teman-teman di sini," kata Asnawi, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
Sementara itu, tugas berat kini menanti Asnawi.
Asnawi harus mampu membantu timnas U-23 Indonesia bangkit demi menjaga asa lolos ke babak selanjutnya.
Sebagai informasi, timnas U-23 Indonesia menelan kekalahan dengan skor 0-3 ketika melawan Vietnam.
Hasil ini membuat skuad Garuda Muda menempati peringkat keempat di klasemen Grup A.
Baca Juga: Lionel Messi cs Justru Loyo Usai PSG Segel Gelar Juara Liga Prancis
Timnas U-23 Indonesia mau tidak mau wajib menyapu bersih tiga laga sisa jika ingin lolos ke semifinal.
Tiga lawan timnas U-23 Indonesia selanjutnya adalah Timor Leste, Filipina dan Myanmar.
"Saya berharap semua pemain mempersiapkan diri lagi untuk laga selanjutnya," ucap Asnawi.
"Karena tiga pertandingan sisa sangat penting di penyisihan grup."
"Karena kami wajib memenangkan untuk melaju ke babak berikutnya," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar