Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia Vs Timor Leste

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 10 Mei 2022 | 05:45 WIB
Bek timnas U-23 Indonesia, Alfeandra Dewangga, dalam laga melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho.
PSSI
Bek timnas U-23 Indonesia, Alfeandra Dewangga, dalam laga melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho.

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia akan kembali melanjutkan perjalanannya pada babak penyisihan Grup A SEA Games 2021 Vietnam.

Kali ini, skuad Garuda Muda akan menghadapi Timor Leste di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Vietnam Selasa (10/5/2022).

Ini menjadi pertandingan kedua timnas U-23 Indonesia setelah sebelumnya harus merasakan kekalahan telak 0-3 dari Vietnam di laga pembuka pada Jumat (6/5/2022).

Adapun untuk Timor Leste, ini laga ketiga mereka di Grup A dan sebelumnya merasakan dua kekalahan dari Filipina (0-4) dan Myanmar (2-3).

Hasil itu membawa Timor Leste kini duduk di dasar klasemen sementara Grup A.

Sedangkan bagi timnas U-23 Indonesia, anak-anak asuh Shin Tae-yong itu unggul satu tingkat di atas Timor Leste.

Memang menghadapi Timor Leste bisa dibilang partai mudah bagi timnas U-23 Indonesia.

Meski begitu, skuad Garuda Muda sepakat untuk tidak menganggap remeh Timor Leste di laga esok malam.

Baca Juga: Thailand Hancurkan Singapura, Mano Polking Adu Mulut dengan Wasit

Jelang menghadapi Timor Leste, kekuatan timnas U-23 Indonesia bertambah.

Pasalnya, Asnawi Mangkualam sudah mulai bergabung bersama timnas U-23 Indonesia di Vietnam usai membela klub K-League 2, Ansan Greeners.

Kendati demikian, Asnawi Mangkualam diragukan untuk tampil di laga melawan Timor Leste.

Penyebabnya karena eks pemain PSM Makassar itu mengalami cedera ketika membela Ansan Greeners sebelum bergabung ke timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Aman Sampai 2023, Alasan Bos Yamaha Tetap Yakin dengan Morbidelli

Namun begitu, Asnawi Mangkualam mengonfirmasi bahwa ia tidak mengalami cedera yang serius.

Ia pun siap untuk membela timnas U-23 Indonesia melawan Timor Leste.

BOLASPORT.COM memprediksi Shin Tae-yong masih akan memainkan formasi 4-3-3 untuk menghadapi Timor Leste.

Akan ada beberapa perubahan dari pemain yang diturunkan sejak menit pertama dari laga melawan Vietnam oleh pelatih asal Korea Selatan itu.

Baca Juga: Dikabarkan Sepakat Gabung Man City, Erling Haaland bakal Ikuti Jejak Sang Ayah

Di posisi kiper, Shin Tae-yong besar kemungkinan akan memainkan Ernando Ari.

Sebelumnya di laga melawan Vietnam, Shin Tae-yong memainkan M Adi Satryo yang kemasukan tiga gol di babak kedua.

Di posisi bek tengah, Fachruddin Aryanto akan kembali dipercaya menjadi kapten timnas U-23 Indonesia.

Ia akan berduet bersama Alfeandra Dewangga.

Baca Juga: Tekad Asnawi Mangkualam Bawa Timnas U-23 Indonesia Menang Lawan Timor Leste

Di pos bek kiri, Shin Tae-yong memainkan Rio Fahmi dan mencadangkan Firza Andika untuk sementara waktu.

Pindah ke bek kanan, Asnawi Mangkualam akan dicoba dimainkan oleh Shin Tae-yong.

Sebelumnya posisi bek kanan diisi oleh Rio Fahmi saat menghadapi Vietnam.

Lini tengah timnas U-23 Indonesia akan ada sedikit perubahan.

Baca Juga: Masa Depan Allegri di Juventus Tetap Aman Meski Coppa Italia Tak Ada dalam Genggaman

Dipercaya Syahrian Abimanyu, Ricky Kambuaya, dan Marselino Ferdinan akan bermain sejak menit pertama.

Pindah ke sayap kiri, Witan Sulaeman akan diberikan kepercayaan terlebih dahulu.

Lanjut ke sayap kanan, ada rekannya di FK Senica yakni Egy Maulana Vikri.

Dan terakhir di lini depan ada Irfan Jauhari yang dipercaya menjadi ujung tombak timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: SEA Games 2021 - Kondisi Terkini terkait Cedera Asnawi Mangkualam

Timnas U-23 Indonesia wajib menyapu bersih tiga laga sisa di babak penyisihan Grup A SEA Games 2021.

Setelah melawan Timor Leste, Marc Klok dkk akan bertemu Myanmar dan Filipina.

Berikut Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia melawan Timor Leste

Formasi: 4-3-3

Ernando Ari; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga, Rio Fahmi; Syahrian Abimanyu, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinan; Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Irfan Jauhari.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Vinicius Cedera, Waktunya Kylian Mbappe Jadi Bintang Utama Real Madrid Selama 3 Minggu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136