Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Cup 2022 - Coach Naga Api Sayangkan Kekalahan Ahsan/Kevin

By Delia Mustikasari - Rabu, 11 Mei 2022 | 19:24 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo, tampil pada partai kedua melawan Korea Selatan pada laga akhir penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (11/5/2022).
HUMAS PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo, tampil pada partai kedua melawan Korea Selatan pada laga akhir penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (11/5/2022).

BOLASPORT.COM - Indonesia kembali menghadirkan pasangan kombinasi ganda putra baru pada Thomas Cup 2022. Kali ini Mohammad Ahsan dipasangkan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo saat menghadapi Korea Selatan pada laga terakhir penyisihan Grup A.

Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo tampil pada partai kedua melawan Kang Min-hyuk/Seo Sung-jae pada laga yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (11/5/2022).

Namun, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus mengakui keunggulan Kang/Seo melalui rubber game 18-21, 21-13, 12-21.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Angin Tidak Mendukung, Anthony Puji Heo Kwanghee

"Sayang ya, sebenarnya ada kans Kevin/Ahsan bisa menang. Pada gim ketiga, sudah unggul 8-4, dan tersusul, Kevin/Ahsan jadi goyang dan skor berubah jadi 8-11," kata pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi.

"Ketika pindah tempat, lawan menang angin dan semua polanya jadi berubah," ucap Hery yang kerap dijuluki Coach Naga Api itu.

"Kami akui, pasangan Korea itu juga bagus. Mereka layak diwaspadai. Ini menjadi perhatian dan pekerjaan rumah kita. Ke depan, akan kita coba dengan ganda-ganda muda kita yang belum masuk tim ini," ujar Herry.

Sebelumnya, Herry memilih Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat menghadapi Singapura sebagai ganda pertama lalu Ahsan/Hendra Setiawan sebagai ganda pertama ketika melawan Thailand.

Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 - Anthony Gagal Sumbang Poin untuk Indonesia

"Kevin/Ahsan kami pilih sebagai ganda pertama karena mereka yang paling baik dan siap. Kalau menaikkan Fajar/Rian sebagai ganda pertama, juga kansnya 50-50. Apalagi terakhir pada final Korea Open, Fajar/Rian juga kalah," tutur Herry.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : PBSI.id
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Skuad Timnas Indonesia Eks Proyek Piala Dunia U-20, Para Pemain Sudah Bersama Shin Tae-yong Selama 2,5 Tahun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136