Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masa Depan Joan Mir dalam Masalah Gara-gara Disebut Telah Sepakat Gabung Honda

By Muhamad Husein - Minggu, 15 Mei 2022 | 18:00 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, berbicara pada konferensi pers menjelang MotoGP Inggris 2021, Kamis (26/8/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, berbicara pada konferensi pers menjelang MotoGP Inggris 2021, Kamis (26/8/2021).

BOLASPORT.COM - Manajer Joan Mir, Paco Sanchez, geram dengan kabar miring yang mewartakan pembalapnya disebut telah sepakat bergabung dengan tim Honda.

Paco Sanchez menyebut masa depan Joan Mir dalam masalah besar setelah adanya kabar tentang kesepakatan dengan Honda.

Padahal, kabar tersebut tidak benar dan Joan Mir diklaim Paco Sanchez belum sekalipun sepakat dengan Honda.

Joan Mir memang sedang mencari tim baru setelah tim Suzuki Ecstar mempertimbangkan mundur dari kompetisi usai kejuaraan MotoGP 2022.

Pengumuman ini lantas membuat banyak pihak terkejut termasuk dari pihak Joan Mir. Pasalnya pembalap asal Spanyol tersebut tengah membicarakan perpanjangan kontrak dengan Suzuki.

Baca Juga: Target Marc Marquez pada MotoGP Prancis 2022: Finis Luar 3 Besar

"Kami sudah berbicara dengan Suzuki sejak Oktober," kata Sanchez, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.

"Dia ingin melanjutkan dan dia meminta saya berbicara dengan manajer yang saat itu dipimpin Shinichi Sahara."

"Di tes Jerez, Sahara menjanjikan kami akan segera mendapatkan proposal (perpanjangan kontrak). Kami sudah sepakat secara verbal."

Meski keputusan Suzuki sangat tak terduga, Sanchez juga harus menghadapi masalah baru terkait masa depan Mir.

Pasalnya media asal Italia, La Gazzeta Dello Sport, mewartakan bahwa Mir telah sepakat bergabung dengan Honda.

Padahal dari pihak Mir sendiri hanya menegaskan akan membuka opsi terhadap tim termasuk Honda.

Dengan adanya kabar tersebut membuat beberapa tim yang tertarik dengan jasa Mir mengurungkan niat untuk menawarkan proposal.

"Orang-orang menganggap remeh hal yang tidak benar," ujar Sanchez.

"Kami berbicara dengan semua pihak yang kami yakini memiliki motor bagus dan dapat membayar gaji Mir."

"Dan di sisi lain ada kepentingan tim. Pada akhirnya tim yang memutuskan, bukan saya."

"Kami tertinggal, kami tidak dalam posisi kuat. Ketika saya melihat di media 'Joan telah sepakat dengan Honda atau kami dekat dengan Yamaha, itu sangat menyakitkan."

"Aprilia tidak menanggapi pesan saya karena La Gazzeta dello Sport mewartakan Joan telah menandatangani kesepakatan dengan HRC dan seseorang mempercainya sehingga tak memberi kami kesempatan."

"Jika HRC akhirnya mengkonfirmasi (perpanjangan) Pol Espargaro, kami dalam masalah besar."

Baca Juga: MotoGP Prancis 2022 - Motor Kembali Kencang, Podium Akan Menyenangkan Bagi Enea Bastianini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motosan.es
REKOMENDASI HARI INI

Asnawi Mangkualam Kirim Sindiran, Media Vietnam Langsung Panas

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136