BOLASPORT.COM - Harry Kane ialah raja penalti Tottenham Hotspur. Cuma Loris Karius yang bisa gagalkan eksekusinya dalam 4 tahun terakhir!
Gol tendangan penalti teranyar Harry Kane memastikan kemenangan Tottenham Hotspur atas Burnley, Minggu (15/5/2022).
Pada lanjutan pekan ke-37 Liga Inggris, Spurs menang tipis 1-0 guna menyalip Arsenal ke 4 besar klasemen sementara.
Wasit menunjuk titik putih setelah bek Burnley, Ashley Barnes, dianggap melakukan handball di area terlarang.
Harry Kane maju sebagai algojo pada ujung babak pertama laga tersebut.
Seperti yang sudah-sudah, kapten timnas Inggris sukses menyarangkan bola ke gawang musuh lewat spot 12 pas.
Baca Juga: Son Heung-min Ngambek dan Berkaca-kaca saat Ditarik Antonio Conte: Saya Tidak Marah, Cuma Kecewa
Data Opta yang dikutip BolaSport.com memunculkan statistik impresif soal kemampuan Harry Kane yang satu ini.
Dia bisa dibilang rajanya penalti karena selalu berhasil bobol gawang dari titik putih dalam 23 eksekusi beruntun untuk Tottenham!
Rangkaian tersebut ikut menghitung andil Kane dalam babak adu penalti di semua kompetisi.
Kapan terakhir kali eksekusinya gagal?
Harus mundur sampai Februari 2018 guna menyaksikan momen tersebut.
23 - Including shoot-outs, Harry Kane has converted each of his last 23 penalty attempts in all competitions for Spurs since having an attempt saved against Liverpool in February 2018 (Loris Karius). Mastered. pic.twitter.com/3dNWVauhiE
— OptaJoe (@OptaJoe) May 15, 2022
Lantas, siapa yang bikin tembakan Harry Kane ambyar untuk terakhir kali?
Percaya atau tidak, sosok yang berhasil melakukannya selama 4 tahun terakhir hanyalah Loris Karius.
Kiper Jerman yang identik dengan blunder fatal di final Liga Champions 2018 itu mengeblok penalti Kane dalam duel Liverpool vs Tottenham di Liga Inggris (4/2/2018).
Baca Juga: Kacaunya Romelu Lukaku di Final Piala FA, Lebih Sering Hilang Bola daripada Ngoper Akurat
Ketika itu, kedudukan masih imbang 1-1.
Andai eksekusi Kane masuk, Tottenham unggul 2-1 pada menit ke-87.
Justru Mohamed Salah yang kemudian malah membuat The Reds memimpin 2-1 melalui gol menit 90+1'.
Just a reminder that Karius has saved a Harry Kane penalty. pic.twitter.com/mq3nVrF9g7
— Gareth Clowngate ???????????????????????????????? (@GarethClowngate) July 13, 2021
Hanya, Karius gagal mengulangi kehebatan menepis tembakan penalti Kane untuk kedua kalinya.
Pada menit ke-90+5, Spurs mendapat penalti lagi yang sukses dikonversi Kane hingga memaksa duel berakhir seri 2-2.
Secara keseluruhan, kemampuan tembakan penalti Kane memang spesial.
Dari 28 kali kesempatan sepanjang kariernya di Liga Inggris, hanya 3 kali sang bomber gagal menceploskan bola dari titik putih.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Opta |
Komentar