BOLASPORT.COM - Winger timnas U-19 Indonesia, Subhan Fajri, optimis bisa memberikan kontribusi terhadap skuad Garuda Muda.
Seperti diketahui Subhan Fajri masuk dalam 30 pemain yang menjalani pemusatan latihan timnas (TC) U-19 Indonesia.
TC untuk persiapan jelang tampil di Toulon Cup 2022.
Kompetisi ini akan bergulir mulai 29 Mei hingga 12 Juni 2022.
Skuad Garuda muda masuk dalam Grup B bersama Meksiko, Ghana, dan Venezuela.
Baca Juga: Tanpa Trofi Liga Inggris dan Liga Champions, Liverpool Tetap Hebat
Kembali dipanggil ke timnas U-19 Indonesia, Subhan Fajri mengaku bangga.
Sebelumnya, dia sempat bergabung dalam TC di Korea Selatan jelang persiapan Piala Dunia U-20 2023.
Dia optimis bisa memberikan yang terbaik.
"Alhamdulillah pastinya saya bersyukur dan bangga bisa kembali mendapat panggilan timnas."
"Dalam kesempatan kali ini saya juga punya tekad untuk berusaha menunjukkan performa terbaik," kata Subhan Fajri dilansir BolaSport.com dari laman klub Dewa United.
Subhan menegaskan tekadnya untuk bisa terus memberikan kontribusi dalam membela negara.
Sehingga, kesempatan ini akan dimaksimalkan agar tetap mendapatkan kepercayaan untuk menjadi bagian di skuad Garuda.
"Saya juga punya keinginan untuk terus berkembang."
"Saya mau meyakinkan pelatih agar kedepannya bisa terus konsisten di timnas," tambahnya.
Baca Juga: Live Streaming SEA Games 2021 - SEDANG BERLANGSUNG, Indonesia Vs Vietnam di Bulu Tangkis Putri
Jebolan program Garuda Select ini mengaku sebelumnya sudah mempersiapkan fisik.
Apalagi tim Dewa United sudah mulai menjalani latihan.
Hal ini membuatnya lebuh cepat beradaptasi saat menjalani TC bersama timnas U-19 Indonesia.
"Program latihan di Dewa United sangat mendukung setiap pemainnya dalam menjaga kebugaran fisik."
"Jadi saya pribadi sangat siap secara fisik dan mental dalam TC kali ini," pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Dewaunited.com |
Komentar