BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menegaskan bahwa ia tak ingin buru-buru dalam memilih empat pemain dari Asia yang mengikuti trial bersama tim.
Persib Bandung memang telah membeberkan akan ada empat pemain asing dari Benua Asia yang mengikuti trial.
Dari empat pemain tersebut, baru ada satu pemain asal Jepang Ryohei Miyazaki yang ikut dalam latihan perdana Persib Bandung hari ini Selasa (17/5/2022).
Ryohei Miyazaki menjadi pemain pertama yang sudah bergabung dengan tim dalam latihan yang berlangsung di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani Bandung.
Selain Miyazaki terdapat tiga pemain lainnya yang direncanakan akan mengikuti trial juga.
Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Kata Ribka/Febby Usai Debut dan Pastikan Indonesia ke Final
Untuk saat ini memang belum diungkapkan tiga nama pemain tersebut.
Akan tetapi, tim berjulukan Maung Bandung itu telah membeberkan bahwa untuk ketiga pemain lainnya yang akan bergabung dari negara Filipina, Jepang, dan Korea Selatan.
Meski satu pemain telah ikut gabung dalam latihan kali ini, Robert Rene Alberts menegaskan bahwa ia tak ingin buru-buru.
Pelatih asal Belanda itu mengatakan bahwa ia akan selektif dalam merekrut pemain.
Oleh karena itu para pemain tersebut didatangkan untuk trial karena mantan pelatih PSM Makassar itu ingin memilih pemain yang sesuai dengan skema tim tentunya.
“Kami tidak ingin buru-buru. Yang paling penting adalah kami mendatangkan pemain yang tepat,” ujar Robert Alberts sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Tampil Lepas jadi Kunci Kemenangan Putri KW
“Karena itu mereka didatangkan untuk melakukan trial,” ucapnya.
Robert Rene Alberts mengatakan memang banyak pemain yang dibidik tim.
Namun, para pemain tersebut harus melewati trial karena ia juga ingin melihat kondisi tim.
Kemungkinan hal ini dilakukan dengan harapan agar Persib tak salah pilih dalam mengontrak pemain.
Sebagaimana diketahui, musim lalu Persib mendatangkan pemain yang bisa dibilang tampil tak cukup memuaskan.
Bahkan pemain yang jauh-jauh didatangkan dari Brasil yakni Bruno Cantanhede lebih banyak duduk di bangku cadangan.
Hal itu karena pemain yang didatangkan pada paruh musim tersebut tampil tak sesuai harapan.
Dengan kegagalan tersebut, tentunya Persib lebih hati-hati.
Apalagi untuk slot pemain asing Asia hanya ada satu slot, tentunya Robert tak ingin buru-buru dalam mengambil keputusan.
Baca Juga: Pemain PSIS Semarang Jalani Tes Fisik Jelang Laga Uji Coba Lawan Arema FC
Robert ingin melihat proses para pemain trial dengan baik, sehingga ia bisa memutuskan layak atau tidaknya pemain tersebut untuk dikontrak nantinya.
“Kami memiliki banyak pemain yang dibidik tapi mereka harus menerima kondisi yakni melalui dulu proses trial,” kata Robert.
“Kami ingin melihat pemain tersebut beraksi di klub ini sebelum memberikan keputusan (dikontrak atau tidak),” tuturnya.
Sementara itu, saat ini memang baru satu pemain yang ikut trial.
Untuk tiga pemain lainnya belum ditentukan kapan akan ikut bergabung.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar