BOLASPORT.COM - Indonesia berhasil mengamankan tiga tiket ke babak kedua pada hari pertama Thailand Open 2022. Tiga tiket tersebut didapatkan dari sektor ganda putra.
Bertanding di Impact Arena, Bangkok Thailand, Selasa (17/5/2022) ada enam wakil Indonesia yang bertanding pada babak pertama.
Enam wakil Indonesia yang bertanding masing-masing dari sektor ganda putra dan ganda putri.
Setelah seluruh pertandingan yang dijalani wakil Indonesia selesai, hasilnya cukup menggembirakan.
Pasalnya, Indonesia berhasil mengamankan tiga tiket ke putaran kedua Thailand Open 2022 yang didominasi oleh sektor ganda putra.
Ketiga tiket tersebut berhasil didapatkan oleh pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santosa.
Wakil Indonesia pertama yang memastikan tiket ke putaran kedua adalah Fikri/Bagas yang berhasil menang melalui rubber game.
Fikri/Bagas berhasil mengamankan gim pertama, namun harus kehilangan momentum pada gim kedua dan dipaksa berlanjut ke gim ketiga.
Di gim ketiga Fikri/Bagas tidak mau menyia-nyiakan kesempatan, dan berhasil meraih kemenangan telak dari pasangan Thailand Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Komentar