BOLASPORT.COM - Pemain Timnas Putri Indonesia, Sabreena Dressler resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar klub Australia, Subiaco AFC.
Kepastian bergabungnya pemain keturunan Jerman ini dikonfirmasi melalui unggahan di media sosial klub pada, Selasa (17/5/2022).
"Subiaco AFC dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Sabreena Dressler ke skuad NPLW kami," tulis unggahan Subiaco AFC.
"Dressler baru-baru ini pindah ke Perth dari Indonesia, di mana ia bermain di Persija, salah satu klub wanita paling populer di Jakarta. Dia juga pernah bermain di tim nasional Indonesia."
Baca Juga: Ternyata Ada Peran Hariono di Balik Keputusan Eks Persib Pindah ke Bali United
Dressler mengatakan bahwa dia memiliki beberapa tawaran dari tim lain yang berbasis di Perth tetapi memilih Subiaco AFC.
"Hari pertama saya berlatih dengan mereka, saya menyadari betapa saya bisa berkembang dan terus berkembang sebagai pemain," kata Dressler.
"Para pemain juga sangat ramah, serta para pelatih dan staf sangat antusias dengan sepak bola wanita."
"Saya senang menjadi bagian dari tim dan bersemangat untuk tumbuh bersama mereka," lanjut pemain tim PON Jakarta itu.
View this post on Instagram
Sementar itu, pelatih kepala Subiaco AFC, Greg Farrell, menyambut hangat kedatangan Sabreena Dressler di timnya.
"Sabreena telah menjadi tambahan yang bagus untuk skuat. Dia bersemangat, cerdas, dan memiliki sikap yang sangat positif," jelasnya.
"Dia akan membutuhkan waktu untuk beradaptasi dan membiasakan diri dengan skuat, tetapi dia melakukannya dengan sangat baik dalam waktu singkatnya bersama kami."
Farrell menambahkan bahwa Sabreena memiliki debut yang solid pada hari Minggu setelah beberapa masalah dengan cedera dan Covid.
Lebih lanjut, klub yang berlaga kasta kedua Liga Australia Barat ini turut menyanjung ketenaran Sabreena Dressler.
"Dressler memiliki lebih dari 200k pengikut di Instagram yang sedikit lebih banyak daripada yang kami miliki di akun ini," tulis unggahan Subiaco FC.
Bergabungnya Sabreena Dressler ke Subiaco menambah daftar pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri.
Sebelumnya, rekan Sabreena Dressler di timnas putri Indonesia, Shalika Aurelia sudah lebih dulu diumumkan oleh klub Serie B Italia, Roma Femminile.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : |
Komentar