BOLASPORT.COM - Kesulitan tidak terduga dialami pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, pada babak pertama bulu tangkis perorangan SEA Games 2021.
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari bersua pasangan anyar Filipina, Alvin Morada/Thea Marie Pomar, yang menempati peringkat 512 dunia.
Mereka mampu menyulitkan Rinov/Pitha hingga pertandingan di Bac Giang Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Kamis (19/5/2022), berlangsung hingga gim ketiga.
Beruntung, Rinov/Pitha akhirnya mampu keluar dari tekanan untuk meraih kemenangan dengan skor akhir 21-15, 19-21, 21-15.
Jalannya Pertandingan
Pasangan Filipina menyulitkan Rinov/Pitha pada awal-awal laga gim pertama dengan tempo permainan yang cepat.
Rinov/Pitha yang sempat unggul dua angka berhasil disamakan Morada/Pomar 8-8.
Pitha yang terus ditekan cukup kewalahan menerima smes-smes keras dari pemain putra Filipina, Alvin Morada.
Meski begitu, Rinov/Pitha berhasil unggul tipis pada interval gim kesatu, 11-10 usai pengembalian bola yang tak sempurna dari pemain Filipina.
Selepas jeda, Rinov/Pitha terus tancap gas dengan menghasilkan poin demi poin cukup cepat, mereka unggul 19-13.
Baca Juga: Piala Asia U-23 Lebih Berharga dari SEA Games, Tak Masalah Thailand Kalah dari Indonesia
Sebaliknya bagi pasangan Filipina kini mulai kerepotan meladeni permainan pasangan Indonesia setelah seringkali melakukan kesalahan sendiri.
Hingga smes keras Rinov dari depan net menyudahi laga gim pertama dengan kemenangan 21-15 dalam waktu 7 menit saja.
Pada gim kedua, Morada/Pomar kembali mampu memberikan perlawanan yang cukup sengit kepada Rinov/Pitha. Kedua pasangan sempat berbagi poin 4-4.
Pasangan Filipinan bahkan mampu unggul tiga angka menjadi 7-4 atas Rinov/Pitha.
Rinov/Pitha hampir menyamakan kedudukan, namun Morada/Pomar masih menjaga keunggulan mereka 11-9 pada interval gim kedua.
Selepas jeda, Rinov yang bermain di belakang terus melancarkan smes-smes keras hingga akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 11-11.
Laga makin berjalan ketat, perolehan poin masih sama sampai pertengahana gim kedua dengan skor 14-14.
Rinov/Pitha bahkan kembali tertinggal dua angka dari Morada/Pomar 16-18.
Peluang Rinov/Pitha untuk memenangkan laga lebih cepat makin sulit usai Morada/Pomar berhasil mencapai angka 20 duluan.
Baca Juga: Indonesia vs Thailand: Faktor Mental Jadi Penentu Kemenangan Garuda Muda
Pitha yang menjadi sasaran empuk pemain Filipina akhirnya berhasil dimatikan dan memaksa laga berlanjut sampai gim terakhir.
Pada gim penentuan, Rinov/Pitha kembali menemukan bentuk permainan mereka usai berhasil unggul cukup jauh, 8-1.
Pukulan dari Morada yang melebar membuat Rinov/Pitha kokoh dengan keunggulan 11-3 pada interval.
Selepas jeda, Morada/Pomar kembali mengancam usai mencetak tujuh poin sedangkan Rinov/Pitha baru menambah tiga angka. Pasangan Indonesia kini hanya unggul empat angka 14-10.
Morada/Pomar terus berupaya mengejar, mereka berhasil menipiskan jarak ketertinggalan menjadi satu poin saja, 15-16.
Beruntung, penempatan shuttlecock dari Rinov kembali menjaga jarak keunggulan menjadi 17-15.
Poin Vietnam terhenti di angka 15, Rinov/Pitha akhirnya mampu memenangkan laga dengan skor 21-15.
Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Jumpa Lawan Terkuat Lagi, Apriyani/Fadia Tak Gentar
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournamentsfotware.com |
Komentar