Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Incaran Manchester United, N'Golo Kante Akhirnya Buka Suara

By Ivan Rahardianto - Jumat, 20 Mei 2022 | 07:00 WIB
Menjadi incaran Manchester United, N'Golo Kante akhirnya buka suara.
TWITTER.COM/WAJIDBLUECFC
Menjadi incaran Manchester United, N'Golo Kante akhirnya buka suara.

BOLASPORT.COM - Menjadi incaran Manchester United, gelandang tengah Chelsea, N'Golo Kante akhirnya buka suara.

Masa bakti N'Golo Kante di klub raksasa Liga Inggris, Chelsea, tinggal sebentar lagi.

Pasalnya, pemain asal Prancis itu hanya mempunyai kontrak satu tahun lagi dengan Chelsea.

Keadaan itu kemudian dimanfaatkan rival Chelsea di Liga Inggris, Manchester United, untuk mendapatkan jasanya di bursa transfer musim panas 2022.

Ketertarikan The Reds Devils kepada Kante tak bisa dilepaskan dari keinginan sang pelatih anyar, Erik ten Hag.

Pelatih berusia 52 tahun itu ingin memboyong N'Golo Kante pada bursa transfer musim panas 2022 demi menambah kekuatan di lini tengah Manchester United.

Selain itu, peluang untuk mendapatkan Kante lebih besar daripada Declan Rice dan Frenkie de Jong yang harganya kelewat mahal.

Baca Juga: Semua Sayang N'Golo Kante, Lolos Hujatan walau Bantu Manchester United Bobol Chelsea

 

Dinukil BolaSport.com dari Metro, setelah dikaitkan dengan Manchester United, Kante akhirnya buka suara.

Menurut eks pemain Leicester City itu, dirinya menegaskan bahwa fokusnya saat ini murni pada Chelsea yang akan menghadapi dua pertandingan terakhir di Liga Inggris 2021-2022. 

Meskipun demikian, Kante mengakui bahwa dia akan mempertimbangkan masa depannya di Chelsea dalam waktu dekat.

"Satu-satunya hal yang pasti adalah saya memiliki satu tahun lagi dalam kontrak saya. Ini bukan fokus saya," kata N'Golo Kante, dinukil BolaSport.com dari Metro.

"Satu-satunya hal di pikiran saya adalah menyelesaikan musim dengan baik," ucap Kante melanjutkan.

"Saya akan memikirkannya di waktu yang tepat, tetapi saya hanya ingin menyelesaikan musim sebaik mungkin," tutur Kante menambahkan.

N'Golo kante bergabung dengan Chelsea pada tahun 2016 lalu, setelah The Blues menebusnya dari Leicester City dengan biaya 32 juta pounds atau setara 585 miliar rupiah.

Baca Juga: Erik ten Hag Mau Gelandang Muslim Chelsea yang Jadi Rekrutan Pertamanya di Man United

Selama bergabung dengan Chelsea, Kante sudah tampil sebanyak 258 kali dan sukses mencetak 13 gol.

Dari segi Raihan trofi, Kante berhasil mendapatkan gelar Liga Inggris 2016-2017, Piala FA 2017-2018, Piala Dunia Antar Klub 2021, dan Liga Champions 2020-2021.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Metro.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Gol Ke-911 Cristiano Ronaldo Tak Cukup Jadi Penyelamat, Eks Real Madrid dan Barcelona Bikin Al Nassr Kalah Perdana

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X