BOLASPORT.COM - Liverpool kemungkinan akan tampil tanpa Mohamed Salah dan Virgil van Dijk saat melawan Wolverhampton Wanderers untuk mengejar gelar Liga Inggris 2021-2022.
Gelar juara Liga Inggris 2021-2022 akan segera ditentukan pada Minggu (22/5/2022) waktu setempat.
Manchester City dan Liverpool menjadi dua klub yang masih memperebutkan gelar juara Liga Inggris musim ini.
Dari dua klub tersebut, Manchester City menjadi yang paling difavoritkan untuk bisa menjadi jawara Liga Inggris 2021-2022.
Manchester City saat ini berada di posisi pertama dengan dengan raihan 90 poin dari 37 laga.
Adapun Liverpool berada di posisi kedua dan hanya berselisih satu poin dengan koleksi 89 poin dari 37 pertandingan.
Dalam laga terakhir nanti, Liverpool akan melawan Wolves, sementara Manchester City bertemu dengan Aston Villa.
Baca Juga: Apapun yang Terjadi, Liverpool akan Terus Membuat Hidup Man City Tidak Nyaman
Apabila Liverpool berhasil menang dan Manchester City kalah atau imbang, bisa dipastikan The Reds akan keluar sebagai juara Liga Inggris musim ini.
Tak hanya menjadi juara Liga Inggris, Liverpool juga masih berkesempatan untuk meraih empat gelar dalam satu musim.
Akan tetapi, The Reds menyambut gelar Liga Inggris dengan absennya sejumlah pemain inti.
Setidaknya, ada tiga pemain andalan Liverpool yang diperkirakan akan absen saat melawan Wolverhampton Wanderers di Stadion Anfield, Minggu (22/5/2022) waktu setempat atau pukul 22.00 WIB.
Mohamed Salah, Virgil van Dijk, dan Fabinho diragukan tampil setelah ditarik lebih cepat pada final Piala FA saat melawan Chelsea pada 14 Mei 2022.
Dari tiga pemain tersebut, Mo Salah dan Van Dijk kabarnya sudah mulai membaik.
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengonfirmasi hal itu dalam konferensi pers jelang pertandingan Liverpool vs Wolves.
Baca Juga: Jika Gagal Raih Gelar Liga Inggris, Juergen Klopp Tidak Pantas Dianugerahi Pelatih Terbaik
Namun, Klopp belum bisa memastikan apakah Van Dijk dan Mo Salah akan bermain sebagai starter atau tidak.
"Mereka berdua baik-baik saja. Target keduanya adalah mereka akan terlibat lagi di akhir pekan," ucap Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Standard.co.uk.
"Mereka akan benar-benar terlibat akhir pekan nanti, dari bangku cadangan atau apa pun, beberapa menit, awal, saya tidak tahu, kita akan lihat itu."
"Jika menjadi starter, itu mungkin akan terjadi saat mereka bermain final Liga Champions."
"Sangat positif, atau tidak diragukan lagi, kalau mereka akan bermain di final. Namun, mereka cukup realistis untuk bermain melawan Wolves," tutur Klopp melanjutkan.
Dengan potensi absennya tiga pemain tersebut, Juergen Klopp mau tidak mau harus menurunkan pemain lain untuk mengisi posisi mereka.
Posisi Mo Salah kemungkinan akan diisi oleh Diogo Jota yang berkolaborasi dengan Luis Diaz dan Sadio Mane di lini depan.
Baca Juga: Juergen Klopp Beri Peringatan Para Rival Liverpool di Liga Inggris
Adapun Fabinho kemungkinan akan digantikan perannya oleh sang kapten, Jordan Henderson.
Nantinya, posisi yang ditinggalkan Henderson ditempati oleh Naby Keita yang juga akan berkolaborasi dengan Thiago Alcantara.
Sementara untuk posisi bek tengah, Klopp mungkin perlu berharap agar Ibrahima Konate bisa menggantikan peran Van Dijk dengan baik.
Konate nantinya akan berduet dengan Joel Matip di lini belakang untuk membantu Alisson Becker mengawal gawangnya.
Untuk posisi bek sayap, Liverpool mungkin tidak akan mengubah komposisinya dan tetap mengandalkan duet bek andalan mereka.
Trent Alexander-Arnold akan menempati pos bek kanan, sementara Andrew Robertson berperan sebagai bek kiri.
Beralih ke tim tamu, Wolverhampton Wanderers bisa dibilang sudah tidak memperjuangkan apa pun saat melawan Liverpool nanti.
Baca Juga: Selain Trofi untuk Man City atau Liverpool, 7 Hal Masih Dipertaruhkan di Pekan Terakhir Liga Inggris
Oleh karena itu, tim asuhan Bruno Lage tersebut pasti akan tampil tanpa tekanan.
Selain itu, Wolves juga tidak memiliki masalah dalam hal komposisi skuad.
Seluruh pemain utama Wolves dipastikan bisa bermain dalam laga melawan Liverpool kali ini.
Raul Jimenez dan Pdero Neto tentu akan menjadi andalan di lini depan untuk menggempur lini pertahanan Liverpool.
Wolves kemungkinan akan menggunakan skema tiga bek dengan memasang lima gelandang.
Ruben Neves, Joao Moutinho, dan Leander Dendoncker akan menjadi andalan di lini tengah.
Adapun Jonny Otto akan mengisi pos wing back kanan dan Rayan Ait-Nouri menempati posisi wing back kiri.
Baca Juga: Jadi Harapan Fan Liverpool, Coutinho: Saya Hanya Peduli Aston Villa
Lalu, untuk urusan bek tengah, sang kapten, Conor Coady akan ditemani oleh Toti Gomes dan Willy Boly untuk membantu Jose Sa mempertahankan gawangnya.
Berikut prediksi line-up Liverpool vs Wolverhampton Wanderers yang akan berlangsung di Stadion Anfield pada Minggu (22/5/2022):
Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 66-Trent Alexander-Arnold, 32-Joel Matip, 5-Ibrahima Konate, 26-Andrew Robertson; 8-Naby Keita, 14-Jordan Henderson, 6-Thiagi Alcantara; 10-Sadio Mane, 20-Diogo Jota, 23-Luis Diaz
Pelatih: Juergen Klopp
Wolverhampton Wanderers (3-5-2): 1-Jose Sa; 15-Willy Boly, 16-Conor Coady, 24-Toti Gomes; 19-Jonny Otto, 8-Ruben Neves, 28-Joao Moutinho, 32-Leander Dendoncker, 3-Rayan Ait-Nouri; 9-Raul Jimenez, 7-Pedro Neto
Pelatih: Bruno Lage
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportsmole.co.uk, standard.co.uk |
Komentar