BOLASPORT.COM - Presiden atau bos Persija Jakarta, Mohamad Prapanca mengaku akan mencari pemain pengganti yang tak kalah hebatnya dari seperti Rohit Chand.
Seperti diketahui, Persija Jakarta telah resmi mengakhiri kerja sama dengan pemain timnas Nepal, Rohit Chand tersebut.
Rohit Chand menjadi pemain ke 13 yang berpisah dengan tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut.
Berpisahnya Rohit Chand dengan Persija memang cukup mengejutkan.
Sebab selama pemain asal Nepal itu menjadi salah satu pemain andalan Persija.
Namun, kompetisi berakhir musim lalu dan segera menyambut Liga 1 2022/2023, Rohit memilih tak lagi bersama Persija.
Baca Juga: Datang ke Indonesia, Sandy Walsh Sempatkan Bermain di Pinggir Kali
Perpisahan ini memang cukup mengejutkan, tetapi hal ini juga tak mudah bagi manajemen.
Mohamad Prapanca mengaku melepas Rohit memang tak mudah.
Menurutnya, Persija bahkan bakal kesulitan menemukan pemain yang selalu tampil konsisten sepertinya.
“Tentu sangat berat melepas seorang Rohit Chand. Dia adalah pemain luar biasa, pekerja keras di lapangan dan sosok yang santun di luar lapangan,” ujar Mohamad Prapanca sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
“Pasti sulit mencari pengganri Rohit,” ucapnya.
Namun, karena situasi dan kondisi sehingga mengharuskan Persija melepas pemain Nepal tersebut.
Walaupun sejarah Persija bersama Rohit tidak bisa dipandang sebelah mata.
Bagaimana tidak, Rohit telah bergabunng dengan Persija sejak tahun 2013 kompetisi masih bertajuk ISL.
Hingga akhirnya Rohit benar-benar mengakhiri kerja sama tersebut tepat musim lalu kompetisi LIga 1 2021/2022.
Baca Juga: Kembali Hadapi Malaysia, Shin Tae-yong Rindukan Pratama Arhan dan Elkan Baggott
Meski tidak mudah mencari pemain seperti Rohit, tetapi Prapanca memastikan Persija pasti akan mencari pemain terbaik.
Bahkan Prapanca mengaku bahwa ia akan mencari pengganti Rohit Chand yang tak kalah hebatnya untuk menatap musim depan.
Walaupun membutuhkan waktu, tetapi Prapanca cukup percaya diri pasti pihaknya akan menemukan pemain yang hebat pula seperti Rohit.
Baca Juga: Tak Lagi Bersahabat, Marc Marquez Akui Kagum pada Valentino Rossi
“Tapi, seperti inilah dunia profesional. Pemain bisa datang dan pergi. Yang pasti, Persija akan mencari pengganti yang tak kalah hebatnya,” kata Prapanca.
“Saya berharap pemain baru nantinya bisa menjadi idola suporter seperti halnya Rohit. Untuk Rohit semoga makin sukses dengan klub barunya,” tuturnya.
Sementara itu, dari kabar terbaru, Rohit diisukan akan merapat ke Persik Kediri, walaupun belum ada penjelasan pasti.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar