BOLASPORT.COM - Persita Tangerang terus mematangkan persiapan jelang terjun di Liga 1 musim 2022-2023.
Terbaru, Pendekar Cisadane baru saja menggelar uji coba melawan tim MSG pada akhir pekan kemarin (21/5/2022).
Persita yang hanya mengandalkan pemain lokal sanggup mencukur tim MSG dengan skor telak 3-0.
Meski meraih kemenangan besar, pelatih Persita Alfredo Vera menilai timnya masih banyak kekurangan.
Apalagi skuad Persita musim ini dihuni oleh banyak wajah-wajah baru.
Baca Juga: Ogah Tebar Janji soal Target di Liga 1, Thomas Doll Tuntut Pemain Persija Kerja Lebih Keras
“Masih banyak hal yang harus kita bentuk, karena banyak pemain baru di tim ini. Semua pemain harus memahami apa yang saya mau,” ujar Vera.
Namun demikian, Vera tetap mengapresiasi kerja keras para pemain selama mengikuti sesi latihan.
Dia cukup optimistis skuad Persita saat ini dapat berbicara jauh di Liga 1 musim depan.
Di sisi lain, arsitek kelahiran Argentina itu juga masih menunggu kedatangan pemain asing.
Dengan kehadiran pemain asing, Vera percaya Pendekar Cisadane bakal semakin bertambah kuat.
“Saya melihat para pemain bekerja dengan cukup baik di latihan. Menjalankan keinginan saya di lapangan,” lanjutnya.
“Terlalu cepat untuk menilai dari satu pertandingan uji coba, masih banyak yang harus dilakukan."
"Saya juga menunggu beberapa pemain lagi, termasuk pemain asing,” ujar Vera.
Baca Juga: Made Wirawan Doakan Teja Paku Alam dan Alasan Ganti Nomor Punggung yang Melekat 10 Tahun
Hal senada juga dilsampaikan oleh manajer tim, I Nyoman Suryantara yang meminta para fans untuk bersabar menanti kedatangan pemain asing Persita.
“Kami masih menunggu kedatangan pemain asing kami yang sesuai dengan kriteria Coach Vera. Yang pasti mereka sudah siap menuju Tangerang, semua masih dalam proses,” ujarnya.
“Untuk masalah laga uji coba tentu kami ingin berhadapan dengan tim kuat atau sebanding. Semuanya akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan kebutuhan pelatih.”
Sejuh ini, Persita baru memiliki satu pemain asing, yakni Bae Sin-yong.
Gelandang asal Korea Selatan mendapat perpanjangan kontrak setelah tampil impresif di Liga 1 musim lalu.
Menurut informasi, Persita akan kedatangan pemain asing dari Argentina dan Spanyol.
Adapun untuk komposisi pemain lokal, mereka banyak melakukan perombakan menyusul kepergian 19 pemain.
Alfredo Vera sudah merekrut sekitar 12 pemain lokal seperti Heri Susanto, Mario Jardel, Yohanes Kandaimu, Muhammad Rifqi, Oktavianus Oskar.
Kemudian ada Rizky Darmawan, Abu Rizal Maulana, Dede Sulaiman, Ghozali Siregar, Irvan Febrianto, Paulo Sitanggang, dan Dadang Apridianto.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persitafc.com |
Komentar