Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menerka Masa Depan Aleix Espargaro Usai Kompetitif Bareng Aprilia?

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 25 Mei 2022 | 20:45 WIB
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, kegirangan usai mencatatkan finis ketiga pada MotoGP Prancis 2022 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Minggu (15/5/2022). Ini menjadi podium ketiga secara beruntung bagi pembalap Spanyol itu.
DOK. MOTOGP.COM
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, kegirangan usai mencatatkan finis ketiga pada MotoGP Prancis 2022 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Minggu (15/5/2022). Ini menjadi podium ketiga secara beruntung bagi pembalap Spanyol itu.

BOLASPORT.COM - Masa depan Aleix Espargaro di Aprilia masih menjadi teka-teki. CEO Aprilia, Massimo Rivola, kemudian berbicara tentang masa depan salah satu pembalapnya tersebut.

Aleix Espargaro pada MotoGP 2022 sukses mencuri perhatian setelah bertahun-tahun sering dipandang sebelah mata.

Kini pembalap Spanyol itu secara mendadak mampu menobatkan diri sebagai salah satu penantang gelar MotoGP 2022.

Saat ini Espargaro masih menduduki peringkat kedua dengan selisih empat poin dari Fabio Quartararo sebagai pemuncak klasemen.

 

Tentu ini pencapaian penting yang didapatkan Espargaro setelah selama bertahun-tahun membantu mengembangkan motor RS-GP milik Aprilia.

Espargaro boleh bangga dengan prestasinya pada edisi 2022 yang telah mengumpulkan empat podium dengan satu kemenangan sejauh ini.

Pencapaian tersebut membuat pembalap 32 tahun itu kemungkinan akan mendapat tambahan kontrak bersama Aprilia.

Mengutip Tuttomotoriweb, tampaknya Espargaro dan Aprilia telah mencapai kesepakatan.

Baca Juga: Meski Belum Teken Kontrak Baru, KTM Tidak Menginginkan Aleix Espargaro

Akan tetapi masih ada sejumlah detail-detail kontrak yang dibahas di antara kedua belah pihak tersebut.

"Kami juga sedang mengerjakan ini, saya tidak tahu apakah kami akan berhasil tepat waktu," kata Massimo Rivola, dilansir dari Corsedimoto.

"Tapi situasinya tenang dan santai, ada hubungan khusus dengan pembalap," tambahnya.

Selain optimistis dengan Espargaro, Massimo Rivola juga berbicara mengenai masa depan Maverick Vinales.

"Saya juga optimistis dengan Maverick," ucap Rivola.

"Saya pikir penampilan Aleix penting untuk membuatnya mengerti bahwa Anda bisa melaju begitu cepat dengan motor ini," tambahnya.

Rivola sebelumnya tidak menyangka dengan penampilan gemilang yang dilalui pembalapnya pada musim ini.

Baca Juga: Susah Kompetitif, Maverick Vinales Terancam Didepak Aprilia

Bahkan setelah Espargaro tampil gemilang, Aprilia kini kehilangan status konsesi.

"Kami berharap untuk berkembang, tetapi Anda tidak pernah tahu seberapa banyak yang lain meningkat," tutur Rivola.

"Mungkin saya tidak berharap berada di posisi yang sangat baik ini, tentu yang berikutnya akan lebih sulit. Karena kami kehilangan konsesi."

"Saat ini situasinya baik-baik saja, tetapi akan ada momen di mana kami akan marah satu sama lain dan kami harus tahu bagaimana cara mengelolanya."

Balapan berikutnya akan berlangsung pada MotoGP Italia 2022 yang dijadwalkan di Sirkuit Mugello, 27-29 Mei 2022 mendatang.

Persaingan akan berlangsung ketat pada seri kedelapan MotoGP 2022 lantaran masalah yang dialami sejumlah pabrikan.

"Ducati akan mempunyai banyak data untuk dikerjakan, Honda belum menemukan data dengan motor baru," ungkap Rivola.

"Yamaha melakukan keajaiban dengan Quartararo, KTM melalui pasang surut."

"Siapa yang lebih sedikit memelesat akan menang, bukan siapa yang lebih cepat," tambahnya.

Baca Juga: Sosok Inspirasi di Balik Kesetiaan Aleix Espargaro Bersama Aprilia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia Ditargetkan Lolos ke Babak Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136