Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Italia 2022 – Aleix Espargaro: Konsistensi Akan Jadi Kunci

By Wawan Saputra - Kamis, 26 Mei 2022 | 14:45 WIB
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, kegirangan usai mencatatkan finis ketiga pada MotoGP Prancis 2022 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Minggu (15/5/2022). Ini menjadi podium ketiga secara beruntung bagi pembalap Spanyol itu.
DOK. MOTOGP.COM
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, kegirangan usai mencatatkan finis ketiga pada MotoGP Prancis 2022 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Minggu (15/5/2022). Ini menjadi podium ketiga secara beruntung bagi pembalap Spanyol itu.

BOLASPORT.COM – Jelang MotoGP Italia 2022 Aleix Espargargo sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi, Konsistensi akan jadi kunci sekaligus pembeda di Sirkuit Mugello.

Aleix Espargaro bersama Aprilia memang sedang dalam performa yang baik, setelah secara beruntun naik podium.

Selain itu, Aleix Espargaro saat ini juga menduduki posisi kedua papan klasemen sementara MotoGP 2022 di bawah pembalap Yamaha, Fabio Quartararo.

Untuk pabrikan Aprilia, akhir pekan nanti akan menjadi balapan kandangnya. Saat ini, Aprilia juga memimpin klasemen konstruktor.

Itu artinya Espargaro akan menjadi dua balapan kandang dalam dua pekan kedepan, yaitu di Italia yang menjadi rumah Aprilia dan Spanyol yang menjadi rumahnya sendiri.

"Dalam dua minggu ke depan saya akan menjalani dua balapan kandang," ucap Espargaro dikutip Bolasport.com dari Speedweek.

"Mugello dan Barcelona mewakili dua keluarga saya, jadi balapan ini memiliki arti khusus."

Balapan di Sirkuit Mugello sendiri akan digelar pada Minggu (29/5/2022) sedangkan balapan di Sirkuit Catalunya pada Minggu (5/5/2022).

Pembalap berusia 32 tahun tersebut memiliki pandangan bahwa konsistensi di lintasan akan jadi kunci sekaligus pembeda di Sirkuit Mugello akhir pekan nanti.

Baca Juga: Walau Sempat Silang Pendapat, Dovizioso Dapat Dukungan Penuh Bos RNF

"Kami telah menunjukan bahwa kami kuat itu tidak berlebihan," ucap Espargaro.

"Tetapi, konsistensi juga akan membuat perbedaan tahun ini."

Menurutnya konsistensi menjadi sangat penting di musim ini, pasalnya dalam tujuh balapan yang sudah terjadi tidak ada satu pembalap yang benar-benar mendominasi.

Dari papan klasemen sementara juga dapat dilihat bahwa jarak poin antar pembalap tidak begitu besar, bahkan saat ini Espargaro hanya terpaut empat poin dari Fabio Quartararo.

"Ada banyak pembalap yang kuat, ada motor yang sulit untuk diikuti dan setiap penempatan adalah hasil dari pekerjaan yang praktis sempurna," kata Espargaro.

"Kami harus terus seperti ini."

Untuk memberikan tambahan masukan dan memberikan support bagi para pembalap, Espargaro dan Maverick Vinales akan ditemai oleh Lorenzo Salvadori.

Salvadori adalah pembala penguji tim Aprilia yang dulunya juga seorang pembalap di reguler di Aprilia.

Tujuan dihadirkannya Salvadori di Sirkuit Mugello adalah untuk membantu memberikan masukan terkait dengan pengembangan motor RS-GP.

Baca Juga: Alasan Menyentuh Joan Mir Inginkan Podium Lagi pada MotoGP Italia 2022

Di Sirkuit Mugello akhir pekan nanti Aprilia diketahui akan menurunkan tiga motor RS-GP, diturunkannya motor ketiga memiliki alasan tersendiri.

Dimana data dari ketiga motor nanti akan digunakan untuk membantu proses update teknis dari motor RS-GP.

Sehingga para pembalap mampu terus tampil konsisten musim ini dengan dilakukannya beberapa pembaruan di motor mereka yang masih terus berjalan.

Baca Juga: Peluang Jack Miller untuk Bertahan di Ducati Makin Tipis

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Speedweek.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X