Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bocah Nakal Segera Tinggalkan Barcelona, Gantikan Posisi Neymar di PSG?

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 27 Mei 2022 | 05:00 WIB
Ousmane Dembele tampil gemilang dengan menyumbang dua assist dan satu gol dalam kemenangan 4-0 Barcelona atas Athletic Bilbao.
TWITTER.COM/SENEMHOFF
Ousmane Dembele tampil gemilang dengan menyumbang dua assist dan satu gol dalam kemenangan 4-0 Barcelona atas Athletic Bilbao.

BOLASPORT.COM - Si Bocah Nakal, Ousmane Dembele, dikabarkan bakal segera meninggalkan Barcelona dengan Paris Saint-Germain sebagai pelabuhan terbaru di tengah-tengah spekulasi kepergian Neymar dari Parc des Princes.

Upaya keras Barcelona untuk menahan kepergian Ousmane Dembele tampaknya bakal sia-sia.

Dalam pertemuan terbaru antara Barcelona dan Ousmane Dembele, sang pemain kembali menolak proposal kontrak baru.

Penawaran paling pamungkas dari Barcelona ditolak mentah-mentah oleh kubu Ousmane Dembele.

Laporan dari Spanyol menyebutkan Ousmane Dembele dan perwakilannya tidak terkesan dengan penawaran Barcelona soal perpanjangan kontrak barunya.

Penolakan tersebut pada akhirnya berujung akan keputusan Dembele untuk cabut dari Camp Nou saat kontraknya berakhir pada 30 Juni mendatang.

Padahal presiden Barcelona, Joan Laporta, beserta jajarannya telah membuka negosiasi ulang dengan winger asal Prancis tersebut terkait masa depannya.

Baca Juga: Gagal Boyong Kylian Mbappe dari PSG, Real Madrid Tak Buru-buru Cari Pengganti

Patut diketahui bahwa pada jendela transfer musim dingin 2022, status Dembele sempat dibekukan dalam skuad terkait situasi kontraknya.

Pada bursa transfer awal tahun itu, Dembele juga mendapatkan paksaan untuk pergi dari klub akibat keengganannya meneken kontrak baru.

Namun, kedatangan Xavi Hernandez ke Camp Nou sempat membangkitkan asa Dembele untuk bertahan di Barcelona.

Aksi winger Barcelona, Ousmane Dembele, dalam laga melawan Cadiz pada pekan ke-32 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Camp Nou, Senin (18/4/2022) waktu setempat.
TWITTER.COM/ST_TURJA
Aksi winger Barcelona, Ousmane Dembele, dalam laga melawan Cadiz pada pekan ke-32 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Camp Nou, Senin (18/4/2022) waktu setempat.

Pemain yang kerap dianggap sebagai bocah bengal di Barcelona itu tampil mengesankan di Liga Spanyol 2021-2022.

Xavi Hernandez berhasil memolesnya menjadi penyuplai bola handal berkat torehan 13 assistnya dari 20 penampilan di Liga Spanyol.

Meski Xavi ingin mempertahankan Dembele, hasrat pergi dari sang pemain tidak bisa ditahan lagi.

Dikutip BolaSport.com dari Diario Sport, destinasi berikutnya dari Dembele diyakini bakal mengarah ke Prancis dengan Paris Saint-Germain yang menjadi terdepan.

Baca Juga: Meski Gagal Raih Trofi Liga Champions, Liverpool bakal Tetap Gelar Pesta Juara

Paris Saint-Germain disebut-sebut menjadi pelabuhan favorit bagi pemain asal Prancis tersebut pada bursa transfer musim panas 2022.

PSG bisa menjadi daya tarik yang besar mengingat juara Liga Prancis tersebut sudah ada dua rekan Dembele, yakni Kylian Mbappe dan Lionel Messi.

Terlebih Kylian Mbappe, yang baru saja menandatangani megakontrak dengan PSG, memiliki peran besar untuk mengajak Dembele bergabung.

Kehadiran Dembele di PSG bakal membuat trisula baru di lini depan bersama Mbappe dan Lionel Messi.

Hal ini juga diperkuat dengan kabar bahwa masa depan penyerang asal Brasil, Neymar, juga sedang hangat diperbincangkan.

Neymar ramai digosipkan bakal meninggalkan Parc des Princes setelah Mbappe meneken kontrak super mewah dengan PSG.

PSG sendiri tidak menampik untuk menerima tawaran dari klub mana pun untuk penyerang berusia 30 tahun tersebut.

Baca Juga: Final Liga Champions - Juergen Klopp Tak Ingin Liverpool Balas Dendam ke Real Madrid

Bukan tidak mungkin kehadiran Dembele yang usianya lebih muda lima tahun daripada Neymar akan menguntungkan bagi PSG.

Selain bisa bermain sebagai winger, Dembele juga dianugerahi dua kaki yang sama baiknya dalam kontrol dan menendang bola.

Di samping itu, keuangan PSG juga bisa terbantu dengan perginya Neymar pada musim panas nanti.

Lionel Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe dalam laga PSG versus Lorient pada Minggu (3/4/2022).
FRANCK FIFE/AFP
Lionel Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe dalam laga PSG versus Lorient pada Minggu (3/4/2022).

Neymar adalah pemain ketiga dengan gaji termahal di PSG saat ini di bawah Mbappe dan Messi dengan bayaran mencapai 14 juta euro per tahunnya dengan kontrak yang masih aktif hingga Juni 2025.

Adapun rencana kepergian Dembele sudah tampak dengan disewakannya tempat tinggalnya selama lima musim di Barcelona baru-baru ini.

Dembele bergabung dengan Barcelona pada musim panas 2017 dari Borussia Dortmund.

Namun, dirinya gagal mengimitasi penampilan apiknya ke Barcelona akibat kerap dihantam cedera.

Baca Juga: Vinicius Jr Tidak Sabar Hadapi Final Liga Champions Perdana

Padahal pemain kelahiran Vernon itu ditunjuk sebagai pengganti Neymar yang cabut ke PSG dari Barcelona.

Dalam lima musim terakhirnya bernaung di Camp Nou, Dembele tercatat sudah membuat 150 penampilan dengan menyumbang 32 gol dan 34 assist.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Football-espana.net, Diario Sport
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X