Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Road to Final Liga Champions 2022 - Liverpool, Sempurna di Grup Neraka dan Penakluk Tim Kejutan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 28 Mei 2022 | 05:15 WIB
Para pemain Liverpool merayakan gol Fabinho ke gawang Villarreal dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion de la Ceramica, Selasa (3/5/2022).
PAUL ELLIS/AFP
Para pemain Liverpool merayakan gol Fabinho ke gawang Villarreal dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion de la Ceramica, Selasa (3/5/2022).

BOLASPORT.COM - Liverpool berhasil lolos ke babak final Liga Champions 2022. The Reds melalui perjalanan mereka dengan sempurna di grup neraka dan menaklukkan tim kejutan.

Liverpool kembali berhasil mencapai babak final Liga Champions untuk kali ketiga dalam lima musim terakhir.

Dalam laga final kali ini, Liverpool akan bertemu dengan peraih 13 trofi Liga Champions, Real Madrid.

Perjalanan Liverpool menuju babak final Liga Champions 2021-2022 bisa dibilang nyaris sempurna.

Tim asuhan Juergen Klopp itu mengawalinya dengan finis sebagai juara Grup B yang diisi oleh klub-klub kuat, seperti Atletico Madrid, AC Milan, dan FC Porto.

Meski grup tersebut disebut sebagai grup neraka, Liverpool nyatanya mampu lolos dengan mudah.

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA, Jordan Henderson dkk. berhasil menyapu bersih semua laga dengan kemenangan dan mengoleksi 18 poin dari 6 pertandingan.

Baca Juga: Sadio Mane akan Senang Melihat Karim Benzema Raih Ballon d'Or, tetapi Ada Syaratnya

Dengan lolos sebagai jawara grup, Liverpool berhak untuk melawan salah satu runner-up grup pada babak 16 besar.

Pada babak 16 besar, Liverpool bertemu dengan juara Italia musim lalu, Inter Milan.

Liverpool sempat menang dengan meyakinkan pada leg pertama saat bermain di Stadion Giuseppe Meazza pada 16 Februari 2022 lalu.

Dalam laga itu, The Reds berhasil menghancurkan Inter Milan dengan skor 2-0.

Akan tetapi, pada leg kedua, Liverpool harus kesulitan dan nyaris membawa pertandingan menuju babak perpanjangan waktu.

Dewi Fortuna masih menaungi Liverpool dengan hanya kalah 0-1 dari Inter Milan di Stadion Anfield dan tetap melenggang ke babak perempat final.

Di babak perempat final, Liverpool bertemu lawan yang relatif lebih mudah, yakni Benfica.

Baca Juga: Gara-Gara Telepon, Sadio Mane Batal Gabung ke Manchester United

Ibrahima Konate (kiri) merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Benfica dalam partai Liga Champions di Anfield (13/4/2022).
PAUL ELLIS/AFP
Ibrahima Konate (kiri) merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Benfica dalam partai Liga Champions di Anfield (13/4/2022).

Bahkan, pada leg pertama saat bermain di kandang Benfica, Estadio da Luz, Liverpool mampu memetik kemenangan dengan skor 3-1.

Namun, begitu bermain dalam leg kedua di Stadion Anfield, The Reds lagi-lagi mengalami kesulitan.

Liverpool sebenarnya sempat unggul 3-1 hingga menit ke-65 dan semakin dekat untuk lolos ke babak semifinal.

Akan tetapi, gol Roman Yaremchuk pada menit ke-73 seolah membakar semangat para pemain Benfica.

Hingga akhirnya, Darwin Nunez berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3 lewat golnya pada menit ke-82.

Pada menit-menit akhir jelang laga berakhir, Benfica sebenarnya mampu menyudutkan pertahanan Liverpool.

Sial bagi Benfica, Liverpool mampu meredam berbagai serangan mereka dan pertandingan berakhir dengan skor sama kuat 3-3.

Baca Juga: Mantan Bek Liverpool Sarankan Erik ten Hag untuk Lepas Cristiano Ronaldo

Meski bermain imbang, Liverpool tetap lolos ke babak semifinal dengan agregat 6-4 atas Benfica.

Di babak semifinal, Liverpool bertemu dengan tim kejutan, yakni Villarreal, yang pada babak perempat final berhasil menumbangkan raksasa asal Jerman, Bayern Muenchen.

Liverpool berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Villarreal dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2021-2022.
TWITTER.COM/HANPHUOC27
Liverpool berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Villarreal dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2021-2022.

Liverpool lantas disebut-sebut bakal menjadi korban Villarreal selanjutnya yang musim ini menjadi pembunuh para raksasa, yakni Juventus dan Bayern Muenchen.

Prediksi tersebut hampir saja terjadi saat laga leg kedua berlangsung di kandang Villarreal, Estadio de la Ceramica, pada 3 Mei 2022 lalu.

The Reds yang sudah unggul agregat 2-0 pada leg pertama harus dibuat ketir-ketir karena tertinggal 0-2 di babak pertama leg kedua.

Gol cepat Boulaye Dia pada menit ke-3 dan gol Francis Coquelin pada menit ke-41 membuat agregat menjadi sama kuat 2-2.

Bukan Liverpool namanya jika harus tumbang begitu saja di tangan Villarreal.

Baca Juga: Empat dari Lima Pembalap MotoGP Jagokan Real Madrid Menangi Final Liga Champions

Hanya dalam tempo 13 menit, Liverpool mampu mencetak tiga gol untuk membalikkan keadaan.

Adalah Fabinho yang menjadi pelecut semangat Liverpool lewat golnya pada menit ke-62.

Lima menit berselang, Luis Diaz menyamakan kedudukan melalui golnya pada menit ke-67.

Liverpool menutup kemenangan mereka dengan agregat 5-2 berkat gol winger andalan mereka, Sadio Mane, pada menit ke-74.

Dengan kemenangan atas Villarreal tersebut, Liverpool akan bertemu dengan klub Spanyol lainnya, yakni Real Madrid di partai puncak.

Pertandingan antara Liverpool dan Real Madrid akan berlangsung di Stade de France, Paris pada Sabtu (28/5/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136