BOLASPORT.COM - Edinson Cavani telah mengungkapkan penyesalan terbesarnya di Manchester United.
Penyesalan terbesar Edinson Cavani berkaitan dengan kiprah musim 2020-2021, di mana dia berhasil mencetak 17 gol bersama Manchester United di semua ajang.
Sepuluh dari 17 gol itu dibuatnya di Liga Inggris, dengan sisanya diciptakan di kompetisi lainnya.
Namun, semua gol-gol yang diciptakan oleh Cavani, kecuali gol ke gawang Fulham pada pekan ke-37 Liga Inggris, dibuat ketika pertandingan tidak bisa dihadiri oleh penonton karena pandemi COVID-19.
Saat musim 2021-2022 bergulir dengan penonton bisa masuk ke stadion, Cavani malah terkena cedera.
Hal itu membuat Cavani tidak bisa mencetak gol di depan fan Man United.
Padahal, Cavani sangat mendamba-dambakan mencetak gol di depan suporter Manchester United.
Cavani mengungkapkan penyesalan terbesarnya di Manchester United, yaitu tidak bisa ditonton oleh fan Man United saat Setan Merah menjalani musim yang menyenangkan.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Tidak Layak Jadi Kambing Hitam Kegagalan Man United di Musim Ini
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | goal.cm/en |
Komentar